Bogordaily.net – Viral seorang pria gagal saat interview karena dinilai human resource development (HDR) secara sepihak tentang kepribadiannya. Curhatan sang pria itu mengundang rasa simpati netizen.
Video itu dibagikan oleh pemilik akun TikTok @kulithita_m yang membagikan kisahnya saat menjalani tahapan interview kerja.
Ia juga bahkan dianggap mempunyai gestur dan juga sikap yang cenderung gemulai oleh HRD.
Sembari masih membawa berkas-berkas serta berpakaian layaknya pelamar kerja, dia membuat sebuah video menceritakan pengalamannya. Lewat videonya, pria yang gagal interview ini juga meminta maaf kepada ayahnya.
“Ayah maafkan aku. Hari ini aku kalah interview hanya karena aku melambai atau gemulai,” papar dia, dikutip dari Merdeka.com, Jumat, 11 November 2022.
Begitu sedih, pria itu mengatakan jika pihak HRD sempat menjadikannya candaan. Hal ini tentu saja membuatnya merasa malu.
Bahkan kata-kata candaan bersifat menyindir dan melukai hati itu dilontarkan HRD di depan umum.
“Kamu laki-laki kan? Tanya seorang HRD yang membuat ku jadi bahan candaan di depan semua orang,” imbuh pria tersebut.
Kisah sedih yang dialami oleh pria ini nyatanya berhasil memantik atensi publik. Banyak dari mereka kemudian terharu dan memberikan untaian kata semangat.
“Semangat 😭,” tulis komentar @Odi-Nakal.
“Semangat abng 😊 Tuhan kasih jalan terbaik d tempat yang lain bg😉😇,” papar @renita.
“semangat bg, jan pantang menyerang, mungkin blm rezki, rezki udh ada yg ngatur 💪💪🥰,” timpal @anitaaprilyakoto.***
Copy Editor: Riyaldi
Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV