Saturday, 23 November 2024
HomeNasionalCatat! Ini Jadwal Ulang ANBK 2022 untuk Sekolah-Sekolah

Catat! Ini Jadwal Ulang ANBK 2022 untuk Sekolah-Sekolah

Bogordaily.net – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) mengumumkan jadwal ulang Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) 2022 untuk sekolah-sekolah.

Penjadwalan ulang ANBK SD-SMA ini dikarenakan adanya kendala teknis saat ujian. Sebelumnya, pelaksanaan ANBK untuk siswa SD sampai SMA dan sederajat digelar sejak akhir Agustus hingga awal November 2022.

Keputusan itu sebagai langkah toleransi Kemendikbudristek kepada sejumlah sekolah yang dikabarkan telah mengalami kendala selama menjalankan ANBK.

“Bagi satuan pendidikan yang mengalami kendala pada pelaksanaan ANBK Tahun 2022 akan dilakukan penjadwalan ulang,” tulis pengumuman di Instagram @ditpsd dikutip Selasa, 15 November 2022.

Sebelumnya, pelaksanaan ANBK untuk siswa SD sampai SMA dan sederajat digelar sejak akhir Agustus hingga awal November 2022. Jadwal ANBK untuk peserta didik SMA/SMK dan sederajat adalah 29 Agustus hingga 1 September 2022.  emudian, jadwal ANBK SMP/MTs dan sederajat adalah 19-22 September 2022. Sementara itu, ANBK untuk murid SD/MI dan sederajat baru dilaksanakan pada 31 Oktober sampai 3 November 2022 lalu. Namun karena kendala teknis, maka beberapa sekolah terpaksa dijadwalkan ulang pelaksanaan ANBK 2022.

Dilansir dari akun Instagram Direktorat Jenderal SMP Kemendikbud Ristek, penjadwalan ulang ANBK dilakukan dalam dua gelombang. Dalam pelaksanaannya, penjadwalan ulang dilaksanakan dalam dua gelombang.

Gelombang pertama pada 14-15 November 2022 dan gelombang dua pada 16-17 November 2022.

Untuk mengetahui kapan jadwal ulang ANBK 2022 jenjang SD-SMA atau SMK sederajat, cek informasinya di bawah ini

Berikut jadwal ulang ANBK 2022:

1. Sinkronisasi moda online: 12-13 November 2022

2. Penjadwalan ulang Gelombang 1: 14-15 November 2022

3. Penjadwalan ulang Gelombang 2: 16-17 November 2022

4. Daftar satuan pendidikan dapat dilihat pada laman https://anbk.kemendikbud.go.id pada menu ‘Penjadwalan Ulang’

5. Status pelaksanaan dan moda pelaksanaan mengikuti data sebelumnya

6. Pengaturan sesi dan gelombang ditentukan oleh pusat.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here