Bogordaily.net– Seorang wanita menyedot perhatian di media sosial. Wanita yang mengaku berusia 28 tahun itu kerap dikira nenek-nenek gara-gara mengidap penyakit langka. Kisah wanita dengan akun TikTok @puspaa126 ini pun viral di media sosial.
“Sering dikira nenek-nenek gara-gara penyakit langka yang aku derita. Umur 28, lahir 20 Juli 1994,” tulis keterangan bio di akun TikTok puspaa126.
Pada salah video yang diunggahnya ia memperlihatkan ijazah SD dan tertulis nama Puspa Sari lahir di Sigantang, 20 Juli 1994. Sigantang merupakan salah satu daerah di Kecamatan Ranah Batahan, Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat.
Terlihat di ijazah tersebut, Puspa Sari merupakan salah satu lulusan Sekolah Dasar (SD) di wilayah Kecamatan Ranah Batahan.
Pada video lainnya, Puspa Sari juga membagikan pengalaman yang dialaminya. Salah satunya menceritakan mengapa ia mengalami peristiwa tersebut. Sebab ia sering mendapat pertanyaan dari warganet.
“Ini tuh asli tanpa editan. Kenapa seperti ini karena aku tuh memiliki penyakit langka yang menyebabkan seperti yang kalian lihat di usiaku yang masih 28 tahun dan ini tuh bukan dari lahir,” ujar Puspa.
Ia juga mengaku bahwa dulu sebelum mengidap penyakit langka, sempat mengalami biduran.
“Dulu aku tuh sebelum kejadian kaya gini pernah biduran. Tapi kata dokter untuk penyebab pastinya belum diketahui, cuma sebelum kejadian seperti aku pernah biduran. Umur 10 tahun biduran dan tak lama seperti ini,” kisahnya.
Video tersebut pun menyedot perhatian. Warganet yang menyaksikan video itu sebagian besar memberikannya dukungan. Berikut komentar warganet:
“Semangat ya dek,smoga Allah kasih kbhagiaan yg luar biasa buat adek,”
“Tuhan akan berikan pasangan yang terbaik jangan berputus asa, tetap semangat,”
“Semangat dek gk pp yg penting sehat,panjang umur..:”
“Ttp semangatt kak.. aku juga punya penyakit langka di otot kaki , dan juga bukan dari lahir tetep semangat kitaaaa,”
“Semangatttt yaaa… Terus berkarya ya bat nya Yach saaaay…..Semangat dan teruslah berdoa,”
“Dari suaranya kedengerannya sih kayak masih muda masih bagus suaranya,”
“kukira seumuran mertuaku, ternyata umur nya masih 28thn. suaranya mirip prili kk,” Pada video lainnya ia juga menyanyikan lagu Aurel Hermansyah berjudul Berhak Bahagia. Ia pun menuliskan keterangan, “tapi apapun itu…aku masih bersujur dengan hidup q.”
Suara Puspa Sari tampak merdu hingga mendapat banyak pujian warganet.***