Bogordaily.net – ANTAM UBPE Pongkor mengajak Muspika Nanggung dan 11 Kepala Desa se-kecamatan Nanggung, mengikuti kegiatan Study Tour ke Desa Wisata Pujon Kidul selama 5 hari di Kabupaten Malang dari hari Selasa sampai sabtu, 17-21 Januari 2023.
Kegiatan bertema “Strategi Memanfaatkan dan Meningkatkan Potensi Desa Menuju Desa Mandiri” itu diselenggarakan oleh CSR ANTAM UBPE Pongkor untuk meningkatkan potensi desa se-kecamatan Nanggung.
Selain para Kades, dan BPD, turut serta juga forpimkec Nanggung, UPT pendidikan serta kesehatan dan ANTAM kantor pusat.
Kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan harmonisasi pemerintah desa dengan ANTAM UBPE Pongkor dan juga memperdalam pemahaman tentang menggali potensi dan memecahkan masalah, yang dihadapi desa untuk kemajuan desa ke depannya terutama di sektor peningkatan ekonomi masyarakat.
Kegiatan itu dilakukan dengan melihat secara langsung pengelolaan Desa Wisata Pujon Kidul melalui BUMDES.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh perangkat Desa Pujon Kidul dan pengelola BUMDES Sumber Sejahtera.
Dalam kegiatan tersebut dilakukan juga sharing knowledge terkait pengelolaan dana desa, perencanaan dan manajemen BUMDES, pemetaan potensi desa dan perencanaan pengembangan BUMDES.
BUMDES di Desa Pujon Kidul sendiri mampu menghasilkan PAD sampai Rp 2,4 miliar/tahun.
Dari kegiatan ini ANTAM UBPE Pongkor berharap kepala desa se-kecamatan Nanggung mampu memetakan potensi desa, melakukan perencanaan dan pengelolaan BUMDES dengan baik.
Sehingga, mampu menjadi desa mandiri untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Sampai saat ini, telah banyak upaya yang dilakukan oleh CSR ANTAM UBPE Pongkor baik berupa program (inisiasi program-program baru maupun program-program yang sudah berjalan pada tahun sebelumnya), dan atau berupa bantuan yang diberikan kepada masyarakat dengan tujuan membantu percepatan pembangunan desa-desa di wilayah Kecamatan Nanggung.
Melalui kegiatan study tour bersama Antam di desa wisata Pujon Kidul itu, diharapkan bisa menginspirasi dan diwujudkan di Kecamatan Nanggung.***
Copy Editor: Riyaldi
Simak Video Lainnya dan Kunjungi YouTube BogordailyTV