Bogordaily.net – Jadwal MPL ID Season 11 (S11) 2023 sedang ditunggu. Liga ini akan segera dimulai. Siapa saja yang bakal ikut dalam liga Liga Mobile Legends ini?
Kamu sudah tahu atau justru masih mencari informasi soal itu, jika iya, berikut ini akan diulas mengenai kompetisi tersebut.
Mobile Legends Professional League Indonesia sedang dinanti para gamers tanah air.
Jika tidak ada kendala, kompetisi ini akan dilaksanakan Februari 2023 atau pekan depan.
MPL ID sendiri adalah salah satu turnamen esports game MOBA Indonesia terpopuler yang diselenggarakan oleh pihak Moonton, pengembang game Mobile Legends Bang Bang (MLBB).
MPL ID telah dilaksanakan sebanyak 10 kali dan tahun ini, MPL Indonesia akan memasuki musim yang ke-11 atau S11.
Pihak MPL Indonesia sendiri belum merilis informasi resmi mengenai jadwal MPL S11 akan dimulai.
Mengutip laman instagram @mpl.id.official, pihak penyelenggara MPL ID S11 telah mengumumkan roster lock atau penguncian player untuk tiap tim esports game MLBB.
“MPL ID S11 dan MDL S7 akan segera dimulai. Masing-masing tim sudah menyiapkan roster terbaik mereka!” tulis akun Instagram @mpl.id.official.
Berdasarkan informasi tersebut, besar kemungkinan bahwa pertandingan MPL S11 2023 akan diselenggarakan dalam waktu dekat ini.
MPL S11 2023 diprediksi akan digelar pada pertengahan atau akhir dari bulan Februari 2023 mendatang.
Diantara beberapa tim esports game MOBA MLBB yang telah merilis informasi mengenai roster baru mereka sejauh ini hanyalah RRQ Hoshi Indonesia.
Info terbaru dari skuad RRQ Hoshi adalah bahwa R7 Jungler sekaligus kapten RRQ tidak akan bermain akibat cedera tangan yang dialaminya. Pada bursa transfer terbaru RRQ juga resmi merekrut Renbo dari Bigetron Alpha sebagai Mid Laner teranyar mereka.
Melansir laman Liquipedia adapun prediksi roster dari 8 tim inti yang diperkirakan akan bermain dalam MPL ID S11 yang akan datang adalah sebagai berikut:
Prediksi Roster
1.RRQ
– Banana (Andre Raymond Putra): EXP Laner
– Alberttt (Albert Neilsen Iskandar): Jungler
– Clayyy (Deden Muhammad Nurhasan): Mid Laner
– Skylar (Schevenko David Tendean): Gold Laner
– VYN (Calvin): Roamer
– Lemon (Muhammad Ikhsan): Mid Laner/EXP Laner
– Renbo (Deven Markos): Mid Laner
2. EVOS Legends
– Pendragon (Sebastian Arthut): EXP Laner
– Saykots (Rizqi Awandi Iskandar): EXP Laner
– Tazz DD (Darrel Jovanco Wijaya): Jungler
– Sutsujin (Arthur Sunarkho): Jungler
– Cr1te (Muhammad Nur Effandy): Mid Laner
– Cover (Hafizhan Hidayatullah): Gold Laner
– DreamS (Rachmad Wahyudi): Roamer
3.ONIC Esports
– Butss (Muhammad Satrya Sanubari): EXP Laner
– SANZ (Gilang): Jungler
– Kairi (Kairi Ygnacio Rayosdelsol): Jungler
– Drian (Adriand Larsen Wong): Mid Laner
– CW (Calvin Winata): Gold Laner
– Kiboy (Nicky Fernando): Roamer
– SamoHt (Thomas Budiman): Roamer
4. Alter Ego
– Pai (Rafly Alvareza Sudrajat): EXP Laner
– Celiboy (Eldin Rahadian Putra): Jungler
– KidsZ (Rizal): Jungler
– Udil (Muhammad Julian Ardiansyah): Mid Laner
– Nino (Syauki Fauzan S): Gold Laner
– Ahmad (Ahmad Abdurrahman): Gold Laner
– DevKoch (Devara Reynanda Putra): Roamer
– LeoMurphy (Julian Murphy): Roamer
5. Bigetron Alpha
– Xorizo (Gusti Made Indra Dwipayana): EXP Laner
– MAXXX (Maxwell Alessandro): Jungler
– Moreno (Marcel Juan Moreno Sinulingga): Mid Laner
– Markyyyyy (Mark Christian Capacio): Gold Laner
– Saken (Dicky Cahyana): Gold Laner
– Kyy (Hengky Kurniawan): Roamer
6. Geek Slate
– Luke (Luke Febrian Valentinus): EXP Laner
– Janaaqt (Jaymark Aaron Thomas Lazaro): Jungler
– Lzuraa (Muhammad Nurul Arif): Mid Laner
– Renesmee (Shaddam Evan): Mid Laner
– Aboyy (Valent Agriansyah Putra): Mid Laner
– Caderaa (Mohammad Dwi Chandra Pambudi): Gold Laner
– Baloyskie (Allen Jedric O. Baloy): Roamer
7. Rebellion Zion
– VALL (Thomas Galileo): Roamer
– Dyrennn (Rendy Syahputra): Exp Laner
– SwayLow (David Sihaloho): Mid Laner
– Widjanarko (Bernard Widjanarko): Roamer
– Haiz: Gold Laner
8. Aura Fire
– Facehugger (Usep Satiawan): Mid Laner
– High (Jehuda Jordan Sumual): Jungler
– Kabuki (Leonardo Prasetyo Agung): Gold Laner
– Fluffy (Regi Marviola): Exp Laner
– God1va (Erico): Roamer
– Caid (Raihan Said): Gold Laner
– Druuu (Andru Muhammad Ranggadika): Roamer
Kepastian jadwal kompetisi ini masih dalam status belum terkonfirmasi karena belum ada rilisan jadwal resmi.
Demikian ulasan dan informasi mengenai jadwal MPL ID Season 11 (S11) 2023 beserta prediksi para roster yang diperkirakan akan mengikuti kompetisi ini.***