Saturday, 19 April 2025
HomeKota BogorPolisi Sahabat Anak, Polresta Bogor Kota Edukasi Tertib Berlalu Lintas

Polisi Sahabat Anak, Polresta Bogor Kota Edukasi Tertib Berlalu Lintas

Bogordaily.net–  menggelar kegiatan . Untuk mengisi akhir pekan, 19 anak berusia tiga hingga lima tahun dari kelompok bermain (playdate) Kelas Main Bogor berkunjung ke pada Sabtu 25 Februari 2023.

Kegiatan yang dipandu Unit Kamsel Satlantas ini diisi dengan berbagai segmen seperti pengetahuan rambu dan marka jalan. Termasuk cara menyeberang jalan serta pengetahuan budi pekerti yang dikombinasikan dengan gerak dan lagu.

“Kami mengemas kegiatan dengan permainan, nyanyian yang dikombinasikan alat peraga dan visual yang menarik dalam memperkenalkan profesi Polri sebagai sosok yang humanis dan bersahabat,” terang Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso melalui Kasat Lantas .

Sesuai arahan Kombes Bismo, jajaran agar terus memberikan pengasuhan yang bersifat humanis dan edukatif kepada anak-anak, agar kelak dewasa nanti menjadi sosok disiplin dan patuh hukum.

Baca Juga: Jumat Curhat: Satlantas Polresta Bogor Kota Kembali Bagi Kolak

“Ya. Kegiatan ini memang bertujuan memberikan edukasi kepada anak-anak yang disesuaikan dengan usia dan daya tangkap terhadap materi yang diberikan,” jelasnya

Clareta, salah seorang orang tua pendamping mengapresiasi kegiatan yang digelar tersebut. Menurutnya kegiatan itu sangat menarik.

“Sangat menarik diluar ekspektasi kami. Kami kira akan kaku ternyata bu Polisi dan pak Polisi sangat terampil dan luwes dalam memberikan materi kepada anak-anak yang terbilang masih sangat kecil,” ungkapnya.

Sementara itu sebelumnya, Satlantas melaksanakan program Traffic Police Goes to School di SD Negeri Cibuluh 1 Kota Bogor.

Kegiatan tersebut bertujuan untuk menyapa para siswa siswi dan memberikan imbauan keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas).

Kegiatan yang dilaksanakan secara rutin ke sekolah-sekolah dari tingkat SD hingga SMA di Kota Bogor ini bekerjasama dengan Dinas Pendidikan.

Kanit Kamsel Satlantas Iptu Kustriasih bertindak selaku pembina upacara memberikan beberapa imbauan terkait Kamseltibcar lantas kepada siswa-siswi. Salah satunya larangan mengendarai kendaraan bermotor karena belum cukup umur.

“Adik-adik semuanya jangan segan-segan meminta tolong petugas atau guru apabila ingin menyeberang jalan,” imbau Kombes Bismo melalui Kanit Kamsel Satlantas Iptu Kustriasih.

“Terlebih lagi posisi sekolah ini berada di jalur lintasan jalan yang besar dan ramai kendaraan,” tutupnya.(Ibnu Galansa)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here