Bogordaily.net–  Profil Jungkook BTS yang heboh usai menghapus akun Instagram miliknya akan diulas di sini. Sebelumnya, Jungkook BTS mengakui bahwa akun Instagram miliknya sengaja dihapus. Para penggemar sempat khawatir akunnya direstas sebab tiba-tiba menghilang dari pencarian. Berikut profil Jungkook BTS.
Jungkook memiliki nama lengkap Jeon Jung-kook lahir di Busan, Korea Selatan 1 September 1997. Ia merupakan personel grup vokal pria BTS.
Sebelum populer, seperti dilansir dari Wikipedia, rupanya ia pernah mengikuti audisi Superstar K tetapi tersingkir. Setelah audisi itu Jungkook diincar oleh banyak agensi, tetapi ia memilih Big Hit Entertainment (sekarang berganti nama menjadi Hybe Corporation) setelah melihat RM melakukan rap. Jungkook sangat terinspirasi oleh G-Dragon, salah seorang anggota grup vokal pria Big Bang, berkat lagu Heartbreaker.
Jungkook kemudian memulai debut bersama BTS pada 13 Juni 2013, dengan lagu No More Dream dari album perdana 2 Cool 4 Skool. Posisi Jungkook di BTS adalah vokalis utama, penari utama, sub-rap, dan tengah.
Baca Juga: Jungkook BTS Hapus Akun Instagram Pribadi, Fans Kebingungan
Ia juga beberapa kali ikut serta dalam penulisan lagu-lagu yang dibawakan oleh BTS, seperti Begin (lagu solo Jungkook di album Wings) dan Magic Shop.
Ia merupakan anggota termuda atau maknae di BTS dan mendapat julukan “Golden Maknae” karena bisa melakukan banyak hal seperti menyanyi, menari, rap, hingga olahraga. Bersama dengan dua anggota BTS termuda yang lain yaitu Jimin dan V (penyanyi), mereka bertiga mendapat julukan sebagai “Maknae Line”.
Sejumlah penghargaan diraihnya bersama dengan anggota BTS lainnya diantaranya Mnet Asian Music Awards (MAMA), Melon Music Awards (MMA), Asian Artist Awards (AAA), Golden Disc Awards (GDA), Seoul Music Awards (SMA), Soribada Awards, serta di Amerika Serikat yaitu American Music Awards (AMA), dan Billboard Music Awards (BBMA).
Jungkook juga pernah menyanyikan ulang lagu duet Charlie Puth dan Selena Gomez yang berjudul We Don’t Talk Anymore yang ia nyanyikan dengan 2 versi, yaitu versi solo dan duet bersama Jimin.
Tak hanya itu ia juga pernah tampil dalam opening ceremony Piala Dunia 2022 yang digelar di Al Bayt Stadium, Qatar, Minggu 20 November 2022 malam lalu. Ia membawakan Official Soundtrack FIFA World Cup 2022 berjudul Dreamers lalu berduet dengan penyanyi asal Qatar, Fahad Al Kubaisi. Aksinya kala itu menyedot perhatian.
Sementara itu sebelumnya diberitakan ARMY (sebutan fans BTS) dibuat bingung dengan hilangnya akun Instagram pribadi salah satu member boy group BTS, yakni Jungkook, Selasa 28 Februari 2023.
Akun Instagram milik Jungkook yang telah memiliki sekitar 50 juta pengikut tersebut tiba-tiba tidak bisa ditemukan oleh para penggemar, karena telah dihapus oleh pemilik akun.
Tak ingin membuat ARMY khawatir, Jungkook pun dengan segera memberitahukan kepada para penggemar melalui Weverse.
Dalam postingan tersebut Jungkook menyampaikan bahwa ia telah menghapus akun Instagramnya dan meminta para penggemar untuk tidak khawatir.***
Copy Editor: Riyaldi
Simak Video Lainnya dan Kunjungi YouTube BogordailyTV