Monday, 25 November 2024
HomeKota BogorSatlantas Polresta Bogor Kota Bagikan Takjil di Simpang Baranangsiang

Satlantas Polresta Bogor Kota Bagikan Takjil di Simpang Baranangsiang

Bogordaily.net – Satlantas Polresta Bogor Kota, turut membagikan takjil kepada masyarakat di seputaran Simpang Terminal Baranangsiang Kota Bogor, Sabtu 25 Maret 2023.

“Sampai akhir Ramadan kami akan membagikan takjil gratis kepada masyarakat setiap hari, dilakukan oleh Polresta Bogor Kota, Satlantas, Sabhara hingga Polsek Jajaran dengan lokasi yang berbed-beda,” ucap Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso.

Sementara itu, pembagian takjil di seputaran Simpang Terminal Baranangsiang dilakukan oleh personel Satlantas, dipimpin Kanit Regident AKP Widia Sari.

“Ini merupakan salah satu bentuk kepedulian kepolisian kepada masyarakat, berbagi berkah di bulan Ramadan,” terang AKP Widia Sari.

Menurutnya, kegiatan berbagi takjil gratis akan dilaksanakan setiap hari.

“Kami bagikan kepada siapa saja yang melintas, tadi ada 100 paket takjil yang disiapkan,” paparnya.

Diharapkan dengan adanya kegiatan pembagian takjil gratis ini masyarakat yang masih berada di jalan masih sempat untuk membatalkan puasanya.

Sebelum nya, Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso turun ke jalan, menebar kebaikan di bulan penuh berkah dengan membagikan takjil untuk berbuka puasa kepada masyarakat, Jumat 24 Maret 2023.

Tidak tanggung-tanggung, orang nomor satu di Polresta Bogor Kota ini berjalan kaki membagikan takjil mulai dari Mako Polresta Bogor Kota Polda Jabar di Jalan Kapten Muslihat, Kelurahan Paledang hingga ke alun-alun Kota Bogor.

Ada 300 takjil dibagikan langsung oleh Kapolresta Bogor Kota kepada pengemudi ojol, pedagang asongan, sopir angkutan umum, petugas kebersihan, tukang becak, pengamen hingga pengendara yang melintas.

“Kegiatan bagi-bagi takjil ini merupakan wujud kepedulian kami kepada kepada masyarakat, merekatkan tali silaturahmi dan mengajarkan untuk saling tolong menolong terhadap sesama,” terang Kombes Bismo.

“Inilah saat yang tepat untuk terus meningkatkan amal dan kebaikan, karena di bulan Ramadan ini setiap amal dan perbuatan baik akan digandakan pahalanya,” sambung dia.

Karenanya, kegiatan bagi-bagi takjil untuk berbuka puasa menjadi salah satu rangkaian kegiatan yang akan diadakan rutin dibulan suci Ramadan tahun ini.

“Hari ini kita agendakan bagi-bagi takjil serentak oleh Polresta Bogor Kota, Satlantas, Sabhara hingga Polsek Jajaran, dengan lokasi yang berbeda-beda di wilayah hukum Polresta Bogor Kota,” urainya.

“Semoga dengan takjil ini bisa menambah kenikmatan ketika berbuka puasa dan senantiasa mendapatkan berkahnya,” pungkas Kombes Bismo.

(Ibnu Galansa)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here