Bogordaily.net– Destinasi wisata kuliner secret garden memiliki sepenggal sejarah rumah singgah Presiden RI Soekarno Hatta atau Bung Karno.
Rumah singgah Bung Karno di Secret Garden ini awalnya tidak dibuka untuk umum. Namun, kini para pengunjung dapat melihat dan menikmati suasana masa lampau yang menghadirkan nuansa alami.
Tampak, beberapa furnitur yang terbuat dari kayu memberikan kesan lama yang natural. Gaya rustic yang melekat seakan terlihat minimalis di antara penghubung ruangan.
Bingkai foto dengan gambar hitam putih juga menampilkan berbagai kenangan Bung Karno di dinding Rumah Singgah itu. Beragam pajangan antik masih tertata dengan baik yang memberikan gaya klasik.
Di samping itu, pemandangan restoran Secret Garden juga tak kalah menarik untuk dinikmati. Pemandangan alam yang segar dan sejuk akan membawa Anda melepas penat dari rutinitas sehari-hari.
Hamparan perkebunan teh di Puncak, Bogor yang sungguh memikat seakan merelaksasi tubuh dan pikiran yang jenuh. Selain keindahan alam, Secret Garden juga memiliki beberapa spot Instagramable yang sangat ektetik untuk mengabadikan momen.
Lokasi Secret Garden Puncak
Lokasi Secret Garden berada di Jalan Raya Puncak KM 90 No. 17, Tugu Selatan, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor atau bersebrangan dengan Masjid Atta’Awun, Puncak.
Jam operasionalnya buka setiap hari mulai pukul 11.00 WIB sampai dengan 01.00 WIB. Saat malam tiba, view yang diberikan pastinya sangat cocok untuk menikmati secangkir kopi hangat sambil memandangi citylight.
Pemandangan citylight ditemani dinginnya udara di Secret Garden akan membawa pengalaman romantis saat memandangi lampu-lampu kota di atas ketinggian Puncak.(Mutia Dheza Cantika)