Friday, 18 July 2025
HomeNasionalRumah Sakit Murni Teguh Group Rilis Aplikasi Heart and Stroke, Ini Kata...

Rumah Sakit Murni Teguh Group Rilis Aplikasi Heart and Stroke, Ini Kata Dokter Bedah Syaraf

Bogordaily.netRumah Sakit (RS) Murni Teguh Group khususnya RS Murni Teguh Ciledug resmi meluncurkan aplikasi inovatif bernama Heart and Stroke. Aplikasi ini bertujuan untuk memberikan pertolongan cepat dalam situasi darurat medis kepada para penggunanya.

Dokter spesialis Bedah Syaraf (Neurosurgery) RS Murni Teguh Ciledug, dr. Centery, Sp.BS, menyambut baik peluncuran aplikasi ini.

“Dengan peluncuran aplikasi Heart & Stroke di Rumah Sakit Murni Teguh Group, khususnya di Murni Teguh Ciledug, ini sangat bagus sekali,” ujar Dokter Spesialis Bedah Syaraf (Neurosurgery) RS Murni Teguh Ciledug, dr. Centery, Sp.BS, Kamis, 5 Oktober 2023.

Menurutnya, aplikasi ini akan membantu masyarakat dalam situasi darurat medis yang memerlukan pertolongan cepat.

“Pasien yang mengalami sakit mendadak tidak tahu harus menghubungi siapa. Aplikasi Heart and Stroke akan memberikan solusi untuk masalah ini,” katanya.

Pengguna cukup membuka aplikasi ini saat situasi darurat medis dan akan segera mendapatkan bantuan.

Selain itu, aplikasi ini juga akan mengidentifikasi lokasi pengguna dan memandu pertolongan darurat ke titik lokasi pasien.

“Hal ini diharapkan dapat mempersingkat waktu respons dan pengobatan, meningkatkan peluang keselamatan dan perawatan terbaik bagi pasien,” ungkapnya.

Aplikasi  Heart and Stroke merupakan langkah inovatif RS Murni Teguh Group dalam memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat dalam situasi darurat medis.

“Semoga aplikasi ini dapat membantu banyak nyawa dan mempercepat upaya pengobatan bagi mereka yang membutuhkan pertolongan cepat,” imbuh dr. Centery, Sp.BS. (Ibnu Galansa)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here