Thursday, 31 October 2024
HomeOtomotifKelebihan Bengkel Una Auto di Sindangbarang Bogor, Montir Berpengalaman Lebih dari 20...

Kelebihan Bengkel Una Auto di Sindangbarang Bogor, Montir Berpengalaman Lebih dari 20 Tahun 

Bogordaily.net   Bengkel mobil Una Auto Garage di Bogor bisa menjadi pilihan Anda yang ingin servis kendaraan. Lokasinya di Jalan Letjen Ibrahim Adjie No.8-16, Sindangbarang, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor. Apa saja kelebihan bengkel mobil Una Auto Garage?

Di tengah usaha bengkel servis mobil di wilayah Bogor yang marak tak menyurutkan langkah Udin selaku owner bengkel mobil Una Auto (Udin dan Andi).

Kakak beradik Udin dan Andi ini memulai usaha bengkel berbagai servis jenis kendaraan roda empat berbagai merek. Kelebihan bengkel Una Auto Garage salah satunya adalah montir berpengalaman. Bahkan telah 20 bekerja di dunia otomotif.

“Sebelumnya saya ikut bekerja jadi montir selepas sekolah mesin di Jakarta selama 20 tahun lebih,” ujar Udin kepada Bogordaily.net ketika ditemui di bengkelnya, kawasan Gang Roda, Sindangbarang, Kota Bogor.

Selain itu kelebihan lainnya adalah pelayanan yang baik dan memuaskan kepada para pelanggannya. Sehingga mereka selalu datang kembali ke bengkel tersebut.

Dalam menjalankan usaha servis kendaraan bermotor, Una Auto dikenal dari mulut ke mulut dan rekan-rekan komunitas.

Bengkel mobil Una Auto Garage di Sindangbarang, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor. (Foto: Gibran/Bogordaily.net)

Utamakan Kepuasan Pelanggan

Tentu saja hasil servis dan kenyamanan kendaraan yang harus diutamakan. Keluhan konsumen harus didengar secara teliti. Sehingga bisa menghasilkan servis yang memberikan kepuasaan.

Berkat layanan yang memuskan, lambat laun karena makin dikenal luas melalui jejaring konsumen. Banyak pelanggan baru berdatangan untuk servis kendaraan pribadi maupun kantor.

“Kalau saat ini alhamdulillah pelanggan tetap percaya dan jarang yang berpindah mencari bengkel lain,” kata pria yang disapa Kang Udin tersebut.

Beberapa pelanggan tetap datang untuk konsultasi dan servis ringan seperti ganti oli dan cek-cek mesin.

“Banyak pelanggan dan alhamdulillah belum ada yang kecewa,” imbuhnya.

Bengkel mobil Una Auto Bogor

Pria berpenampilan kalem ini juga mengatakan kiat dalam berusaha adalah sabar dan konsisten.

Sebab kata Kang Udin, kalau soal rejeki sudah ada yang mengatur. Adapun soal pasang surut keuntungan dalam berusaha selalu ada tergantung menyikapi dan menjalaninya.

Bengkel mobil Una Auto Bogor
Bengkel mobil Una Auto Garage di Sindangbarang, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor. (Foto: Gibran/Bogordaily.net)

“Terus mental kerja iklas dan riang gembira harus ditekankan kepada karyawan,” ujarnya.

Ia menyebut kelebihan bengkelnya yakni selalu memberikan kesan positif kepada konsumen sekecil apapun keluhannya.

Karyawan dan konsumen kata dia adalah aset yang harus diberi apresiasi di atas segala galanya.

“Itu saja kiat saya dalam menjalani usaha jasa layanan servis kendaraan bermotor,” pungkasnya.(Gibran)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here