Monday, 25 November 2024
HomeKota BogorBima Arya Diisukan Bakal Jadi Menteri, Begini Jawabannya

Bima Arya Diisukan Bakal Jadi Menteri, Begini Jawabannya

Bogordaily.net – Ketua DPP Partai Amanat Nasional (PAN) yang saat ini menjabat sebagai Wali Kota Bogor, Bima Arya Sugiarto diisukan bakal menjadi menteri jika Prabowo-Gibran terpilih menjadi Presiden dan Wakil Presiden RI pada Pemilu 2024.

Saat ditanya mengenai isu tersebut, Bima Arya Sugiarto pun memberi jawaban.

“Posisi menteri itu tidak bisa dikejar tapi itu adalah kesepakatan antara presiden terpilih dengan para pimpinan partai,” ujar Bima Arya usai menghadiri acara Hari Ulang Tahun ke-8 Bogordaily.net, di Ruko Kemang Valley Residence No. R3, Jalan Raya Kemang, Kabupaten Bogor, Selasa, 20 Februari 2024.

Baca Juga: Real Count KPU Dapil Jabar V DPR RI Kabupaten Bogor 61,73%, Siapa Peraih Suara Terbanyak?

Baca Juga: Link Hasil Sementara Real Count KPU Pileg DPR RI 2024 Cek di Sini

Wali Kota Bogor Bima Arya menghadiri HUT ke-8 Bogordaily.net, di Ruko Kemang Valley Residence, Jalan Raya Kemang, Kabupaten Bogor, Selasa, 20 Februari 2024.(Acep/Bogordaily.net)
Wali Kota Bogor Bima Arya menghadiri HUT ke-8 Bogordaily.net, di Ruko Kemang Valley Residence, Jalan Raya Kemang, Kabupaten Bogor, Selasa, 20 Februari 2024.(Acep/Bogordaily.net)

Bima juga mengaku belum mendapat panggilan terkait posisi menteri tersebut.

“Belum ada. Biasanya pemanggilan menjadi menteri itu seperti memilih calon wakil presiden. Beberapa saat sebelum pelantikan baru ada pemanggilan,” ujarnya.

Bima Arya mengatakan bahwa nama-nama yang telah beredar di media belum tentu berdasarkan rekomendasi dari partai. Terlebih jika melihat konstelasi politik saat ini, masih banyak kemungkinan.

“Saya kira masih banyak yang lebih layak dari saya untuk menjadi menteri,” imbuhnya.(Acep Mulyana)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here