Bogordaily.net – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Commit Universitas Ibn Khaldun (UIKA) Bogor membagikan ratusan takjil kepada pengendara dan masyarakat di lingkungan Kampus UIKA Bogor, Jumat, 29 Maret 2024.
Adapun dalam pembagian takjil ini UKM Commit turut memberikan 200 paket takjil, hasil donasi dompet dhuafa serta donasi anggota dan pengurus. Selain berbagi takjil mereka sekaligus menggelar kegiatan buka bersama dengan para anggota dan pengurus UKM Commit.
Ketua Umum UKM Commit UIKA Bogor, Bahrul Ilmi Thamrin mengatakan kegiatan bagi takjil ini merupakan program kerja rutin setiap tahun dari UKM Commit untuk memeriahkan bulan suci Ramadan 1445 Hijriah.
“Jadi kegiatan ini merupakan program kerja rutin tahunan dari UKM Commit. Tahun ini kita memberikan 200 paket takjil hasil dari donasi dompet dan para anggota serta pengurus,” kata Bahrul kepada Bogordaily.net, Jumat 29 Maret 2024.
Menurutnya, di tengah cuaca hujan deras tidak menurunkan semangat para anggota dan pengurus UKM Commit untuk dapat berbagi terhadap sesama.
“Walaupun tadi sempet turun hujan deras tetapi tidak menyurutkan kita untuk berbagi kepada masyarakat di bulan suci Ramadan ini,” jelasnya.
Ia berharap, dengan adanya pembagian takjil tersebut dapat memberikan keberkahan dan juga kepedulian antar sesama masyarakat khususnya di bulan suci Ramadan.
“Semoga dengan adanya pembagian takjil ini dapat memberikan keberkahan kepada pengendara dan juga masyarakat sekitar kampus UIKA Bogor,” ungkap Bahrul. (Albin Pandita)