Bogordaily.net – Sebanyak 15 mahasiswa KKM Internasional IUQI Bogor yang akan berangkat ke Thailand mendapat pembekalan dari Rektor IUQI Dr. H. Saiful Falah.
Selain rektor IUQI, puluhan mahasiswa KKM Internasional juga dilepas Ketua Panitia Dr. H. Syamsul Rizal, MZ, selaku Warek 2, didampingi Warek 3, beserta jajaran dekanat dari 3 fakultas di lingkungan kampus IUQI.
Peserta KKM Internasional berasal dari berbagai program studi atau prodi antara lain KPI, PGMI, ESY, MBS, MPI, PBA.
Dalam sambutannya Ketua KKM Syamsul Rizal menyampaikan bahwa mahasiswa KKM Internasional harus benar-benar mempersiapkan diri dengan baik, memiliki bekal yang cukup baik materi maupun mental.
“Jangan lupa.menjaga nama baik almamater institusi serta nama baik pribadi dengan menjaga etika, mengedepankan adab,” ujarnya.
Sementara Rektor IUQI Bogor Dr.H. Saiful Falah mengatakan bahwa mahasiswa harus benar-benar disiplin waktu, menjaga shalat 5 waktu dan menjaga kebersihan.
Selain itu harus memiliki integritas sebagai mahasiswa yang menjadi simbol agen intelektual.
“Jaga nama baik almamater, nama baik bangsa dan buatlah program-program yang berkesan. Jadikan Moto IMAN sebagai Pedoman dalam melaksanakan KKM di negeri Gajah Putih,” pesan Rektor IUQI Bogor Saiful Falah.
Seperti diketahui IUQI Bogor adalah pendidikan tinggi terakreditasi dibawah kendali yayasan yang sama dengan Pesantren Modern Ummul Quro Al-Islami Bogor, yang saat ini tengah mengelola lebih dari 5.000 santri aktif dan ribuan alumni.
IUQI secara resmi berdiri pada tanggal 20 Januari 2016, berlokasi di wilayah potensial Leuwiliang Bogor, dengan motto ber-IMAN (berilmu, bermoral, beramal, serta menjunjung tinggi nasionalisme)
Sampai saat ini IUQI sudah memiliki +1.500 mahasiswa aktif. Ini merupakan bukti bahwa IUQI diterima oleh masyarakat Indonesia dan membuka peluang seluas-luasnya bagi generasi muda muslim untuk melanjutkan studi di IUQI dan memulai langkah menuju kesuksesan.
***