Thursday, 26 September 2024
HomeHiburanJaehyun NCT Dipastikan Berangkat Wamil 4 November

Jaehyun NCT Dipastikan Berangkat Wamil 4 November

Bogordaily.net – Kabar Jaehyun NCT yang berangkat wajib militer alias wamil pada November 2024 menjadi trending topic, khususnya di kalangan penggemar.

Ya, para penggemar Jaehyun NCT mesti rela berpisah sejenak dengan sang idola karena tiba waktunya bagi pria ini untuk menjalani wamil.

Hal ini disampaikan oleh agensi sang member NCT, SM Entertainment, pada Kamis (26/9/2024).

“Jaehyun NCT mendaftar ke Band Militer dan mendapat pemberitahuan dari Administrasi Tenaga Kerja Militer bahwa ia diterima pada hari ini. Karena itu, ia dijadwalkan untuk mendaftar sebagai tentara yang bertugas aktif pada tanggal 4 November untuk memenuhi kewajibannya,” kata pihak SM Entertainment dikutip dari Soompi

Agensi mewanti-wanti bahwa pada hari keberangkatan, pihaknya tak akan menggelar acara khusus untuk melepas Jaehyun.

“Pada hari ia masuk ke pusat pelatihan, tidak akan digelar acara resmi demi mencegah terjadinya kecelakaan karena kerumunan karena kehadiran banyak tentara dan keluarga mereka,” pihak agensi menambahkan.

Sebagai penutup pernyataan, SM Entertainment meminta penggemar untuk memberikan dukungan kepada Jaehyun yang akan berangkat wamil.

“Kami meminta dukungan dan cinta Anda yang tak tergoyahkan hingga Jaehyun menyelesaikan wajib militernya dan kembali dalam keadaan sehat,” kata pihak SM Entertainment.

Jaehyun menjadi member NCT kedua yang berangkat wamil setelah Taeyong pada April lalu.

Musisi bernama lengkap Lee Tae-yong tersebut menjadi member pertama NCT yang menjalani wajib militer. Ia bertugas sebagai tentara aktif di Angkatan Laut.

Musisi kelahiran 1 Juli 1995 itu berusia 28 tahun saat masuk wamil pada 15 April. Agensi sempat mengunggah foto terbaru Taeyong pada 17 Mei yang menandakan leader NCT 127 itu sudah menyelesaikan pelatihan dasar militer.

Wajib militer diwajibkan bagi setiap laki-laki Korsel berbadan sehat berusia antara 18-28 tahun, seiring negara itu masih belum mencapai penyelesaian dengan Korea Utara pasca Perang Korea pada 1950-1953.

Masa wamil juga bervariatif tergantung unit tempat bertugas. Meski begitu, sebagian besar berlangsung 18-21 bulan. ***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here