Bogordaily.net – Jelang Natal dan tahun baru (Nataru), Pemerintah masih menerapkan one way atau satu arus untuk mengatasi kemacetan di kawasan Puncak, Kabupaten Bogor.
Wakil Menteri Perhubungan (Wamenhub), Suntana mengatakan bahwa, dalam mengurai kemacetan di Puncak Bogor masih melakukan rekayasa lalu lintas dengan menggunakan ganjil genap dan one way.
“Cuma terus kita akomodir, tidak mengganggu kepentingan teman-teman dari pihak pengusaha yang tergabung di Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI),” kata Suntana, Sabtu 23 November 2024.
Menurut Suntana, pemerintah akan menyediakan bus – bus gratis untuk masyarakat dalam dalam menghadapi kemacetan pada saat Nataru
“Ada beberapa sektor menghadapi kemacetan dengan melibatkan bus-bus secara gratis yang akan disediakan oleh pemerintah bagi masyarakat kita yang memang tidak bisa ke atas karena one way karena kepadatan yang sudah begitu tinggi,” jelasnya.
Lebih lanjut, ia juga menyampaikan akan mengoptimalkan pelayanan untuk mengurangi kemacetan pada saat Nataru dengan bekerja sama oleh pihak satuan lalu lintas lainnya.
“Kementerian Perhubungan dengan kewenangan masing-masing kita akan melaksanakan ramp check kesiapan kendaraan itu, laik jalan atau tidak itu,” ungkap Suntana.***
Albin Pandita