Bogordaily.net – Estafet kepemimpinan di Cabang Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kota Bogor resmi berganti dari Ahmad Bustomi ke H. Ahmad Irfan untuk periode 2025-2029, melalui proses Konfercab X.
Kegiatan berlangsung di Pondok Pesantren Ma’had Nurul Fata, Jalan Pabuaran, Kelurahan Pamoyanan, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu sore, 20 April 2025.
Dalam konfercab tersebut, dihadiri Ketua Pimpinan Pusat (PP) Gerakan Pemuda Ansor, Timbul Pasaribu, perwakilan PW GP Ansor Jawa Barat.
Ketua PC GP Ansor Kota Bogor periode 2021-2025 Ahmad Bustomi, Kabag Kesra Setda Kota Bogor Abdul Wahid, Ketua MUI Kota Bogor KH. Tb. Muhidin, para kiai dan tokoh agama, serta Dewan Penasihat GP Ansor Kota Bogor, Zaenul Mutaqin.
Ketua PP GP Ansor, Timbul Pasaribu mengatakan, bahwa konfercab ini menjadi salah satu demokrasi dalam pemilihan ketua PC GP Ansor Kota Bogor.
Untuk itu, dirinya mendukung dan berharap bisa berjalan dengan baik, sehingga di PC GP Ansor Kota Bogor ini memiliki ketua yang baru berdasarkan hasil konfercab.
Dia pun menceritakan kilas balik lahirnya GP Ansor di Indonesia. Dimana, menurutnya lahirnya GP Ansor merupakan hasil dari perjuangan dan jasa-jasa para leluhur maupun para pendahulu.
Sehingga dirinya mengajak kepada semua kader Ansor di Indonesia, khususnya di Kota Bogor untuk tidak lupa terhadap para leluhur yang sudah berjasa di GP Ansor ini.
“Apapun yang sudah kita raih hari ini tidak terlepas jasa-jasa dari para leluhur maupun pendahulu kita. Untuk itu, kita jangan sampai lupa terhadap jasa-jasa para leluhur kita, dan senantiasa kita untuk mendoakan, berziarah kepada para leluhur kita,” kata Timbul dihadapan kader Ansor Kota Bogor.
Selain itu, dia mengajak kepada GP Ansor Kota Bogor untuk komitmen satu komando dengan Ketua Umum Pimpinan Pusat GP Ansor yang saat ini dipimpin Addin Jauharudin.
“Beliau pimpinan tertinggi kita, dan kita harus komitmen, harus satu komando. Apapun gaungnya, apapun perintahnya, kita harus siap satu komando dari atas sampai ke bawah, karena inilah kekuatan didalam organisasi kita,” tegasnya.
Ditempat yang sama, Ketua PC GP Ansor Kota Bogor periode 2021-2025, Ahmad Bustomi menyampaikan terima kasih kepada semua pihak, terutama keluarga besar GP Ansor Kota Bogor yang sudah bersama-sama menjalankan roda organisasi selama 4 tahun kebelakang.
Kemudian, dia juga mengungkapkan selama memimpin GP Ansor banyak yang sudah dilakukan olehnya, mulai dari kegiatan sosial, kemanusiaan, kaderisasi dan lain sebagainya.
“Ini tidak mudah, dan dinamika dalam berorganisasi pasti ada, tetapi kita bisa melewatinya dengan baik sehingga hari ini proses konfercab dapat berjalan,” kata Bustomi.
Dia berharap, dengan kepemimpinan H. Ahmad Irfan membuat PC GP Ansor Kota Bogor semakin baik, dan dirinya menyakini organisasi Ansor dibawah H Irfan bisa berjalan, sebab Ketua Ansor yang baru ini merupakan orang yang memiliki kemampuan dalam berorganisasi.
“Saya yakin, karena kemampuan H Irfan mampu menjalani roda organisasi GP Ansor. Kemudian, dari sisi kedekatan, kegiatan-kegiatannya juga kita ketahui bersama beliau ini bisa dan mampu, sehingga saya yakin belia bisa menjalankan roda organisasi ini dengan baik,” imbuhnya.
Sementara, Ketua PC GP Ansor Kota Bogor yang baru H Ahmad Irfan mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada semua pihak, terutama Ketua PP GP Ansor yang sudah hadir langsung dalam konfercab.
Kemudian, kepada keluarga besar GP Ansor Kota Bogor yang sudah memberikan kepercayaan kepada dirinya untuk memimpin GP Ansor Kota Bogor di periode 2025-2025.
“InsyaAllah, saya akan jalankan amanah ini dengan sebaik mungkin, dan saya juga meminta kepada teman-teman untuk bersama-sama menjalankan roda organisasi ini demi memajukan GP Ansor yang lebih baik lagi,” ujarnya.
Dia melanjutkan, bahwa dirinya akan fokus pada kaderisasi di tubuh organisasi GP Ansor, karena memang ini menjadi tujuan utama dalam menjalankan kepemimpinan di GP Ansor. Selain itu, pihaknya juga akan melakukan penataan tata tertib kelola administrasi dan organisasi.
Bukan itu saja, kata H Irfan, pihaknya juga siap menjalankan amanah Ketua PP GP Ansor yang menyampaikan untuk satu komando dengan arahan maupun perintah Ketua Umum PP Ansor.
“Kami siap menjalankan amanah yang disampaikan Ketua PP GP Ansor Pak Timbul Pasaribu untuk satu komando, yaitu menjalankan sesuai arahan Ketua Umum kami Pak Addin Jauharudin ,” pungkasnya. ***
Muhammad Irfan Ramadan
Caption : Ketua GP Ansor Kota Bogor yang baru H Ahmad Irfan. (Istimewa/bogordaily.net)