Bogordaily.net – Seorang siswa kelas 8 SMPN 2 Cibinong Andreas Amos Sihombing menangis usai kehilangan handphone miliknya saat menghadiri acara Kirab Mahkota Binokasih yang digelar di area Gedung Tegar Beriman, Cibinong, pada Senin 21 April 2025.
Andreas mengaku kehilangan handphone merek Oppo A17 saat sedang mengantre makanan usai menyambut Kirab Mahkota Binokasih. Menurut pengakuannya, insiden itu terjadi secara tiba-tiba dan ia tidak mengetahui secara pasti siapa pelakunya.
“HP saya ilang tadi pas lagi antri makanan mau ngambil siomay, tiba-tiba di deketin orang cuma gatau siapa tiba-tiba ngerogoh tas,” kata Andreas sembari menangis kepada wartawan, Senin 21 April 2025.
Saat itu, ia tidak menyadari saat kejadian berlangsung. Setelah mengambil makanan dan hendak mengecek tasnya, ia tersadar bahwa handphonenya telah raib.
“Saya ga engeh kalo ilang, pas saya cek abis ngambil makanan tiba-tiba gada, ilang diambil orang,” jelasnya.
Kemudian, Andreas sempat meminta bantuan untuk menghubungi orang tuanya karena khawatir dimarahi. “Minta tolong telfonin orang tua saya dong, saya takut dimarahin,” ujar Andreas.
Lebih lanjut, Ia juga menegaskan bahwa handphonenya benar-benar hilang karena dicuri, bukan karena ketinggalan. “Beneran HP saya ilang, dicuri orang. Bukan ketinggalan,” ungkapnya.
Sebagai informasi, dalam acara Kirab Panji dan Mahkota Binokasih 2025 ini sendiri merupakan kegiatan yang dihadiri oleh Bupati Bogor, Rudy Susmanto, serta berbagai unsur masyarakat dan pelajar dari berbagai sekolah di Kabupaten Bogor.***
Albin Pandita