Tuesday, 22 April 2025
HomeKota BogorHJB Kota Bogor ke-543 Dedie Rachim Dukung Vaksinasi Anak

HJB Kota Bogor ke-543 Dedie Rachim Dukung Vaksinasi Anak

Bogordaily.net – Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim menyambut baik rencana kegiatan vaksinasi hepatitis A dan PCV13 serta pemeriksaan kesehatan gratis dalam rangka Hari Jadi Bogor (HJB) ke-543.

Hal tersebut diungkapkan Dedie Rachim saat melakukan pembahasan persiapan pelaksanaan vaksinasi hepatitis A dan PCV13 yang dilaksanakan di Ruang Sri Bima, Balai Kota Bogor, Senin (21/4/2025).

Total sasaran vaksinasi adalah 1.000 anak untuk hepatitis A dan 1.000 anak untuk PCV13. Kegiatan ini sejalan dengan program nasional di sektor kesehatan untuk mencetak generasi emas Indonesia yang unggul.

Melalui vaksinasi dan edukasi kesehatan, Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kota Bogor, Sri Nowo Retno, mengatakan bahwa program ini fokus pada perlindungan anak dari penyakit hepatitis A serta infeksi pneumonia dan meningitis yang disebabkan oleh 13 jenis bakteri Streptococcus pneumoniae.

“Dengan perlindungan yang diberikan, diharapkan terciptanya generasi-generasi muda yang lebih sehat dan berdaya saing dalam menghadapi penyakit. Ini juga bertujuan untuk mengurangi angka kejadian penyakit di kalangan anak-anak sehingga mereka memiliki masa depan yang lebih baik,” katanya.

Ia melanjutkan, bahwa Kota Bogor pada tahun 2024 pernah mengalami kejadian luar biasa (KLB) di mana 40 anak di dua sekolah di Kota Bogor terkena hepatitis A.

“Pelaksanaannya akan dimulai pada 30 April 2025 di Balai Kota Bogor dengan 200 anak. Jadi kita sudah mendapat data dari sekolah, seremonialnya akan dilaksanakan di Balai Kota, lalu dilanjutkan di sekolah-sekolah dan di mal-mal,” ucap Retno.

Ia berharap dengan kegiatan ini anak-anak bisa terlindungi dan dapat menjadi generasi emas Indonesia yang sehat serta memiliki daya juang dan daya tahan tubuh yang baik.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here