Tuesday, 22 April 2025
HomeKota BogorWali Kota Bogor Resmikan Groundbreaking Gedung UPTD PSC Gesit 119

Wali Kota Bogor Resmikan Groundbreaking Gedung UPTD PSC Gesit 119

Bogordaily.net – Pemerintah Kota Bogor resmi memulai pembangunan Gedung Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Public Safety Center (PSC) Gesit 119. Peletakan batu pertama (groundbreaking) dilakukan langsung oleh Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim di Jalan R.M. Tirto Adhi Soerjo Nomor 3, kompleks Gedung Dinas Kesehatan Kota Bogor.

Gedung ini akan berdiri di atas lahan seluas 1.100 meter persegi dengan bangunan dua lantai.

Lama pengerjaan proyek ditargetkan selesai dalam 180 hari kalender dengan total nilai kontrak sebesar Rp6.460.019.562,85.

Dana pembangunan bersumber dari Dana Alokasi Umum (DAU) bidang kesehatan.

Wali Kota Bogor, , menyatakan bahwa pembangunan gedung merupakan bagian dari komitmen Pemkot Bogor dalam memperkuat sistem layanan publik, khususnya di bidang kesehatan.

“Peletakan batu pertama ini menjadi tonggak awal dalam mewujudkan layanan tanggap darurat yang lebih modern, cepat, dan terkoordinasi untuk seluruh masyarakat Bogor,” ujar Dedie.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Bogor, dr. Sri Nowo Retno, M.A.R.S menjelaskan bahwa merupakan layanan kegawatdaruratan medis nasional yang diinisiasi oleh Kementerian Kesehatan RI.

Tujuannya adalah untuk memberikan akses cepat dan tepat dalam menangani kondisi medis kritis melalui koordinasi lintas sektor.

“Layanan ini memberikan pertolongan pertama terhadap kondisi seperti kecelakaan, serangan jantung, dan keadaan darurat lainnya, dengan melibatkan tenaga medis, rumah sakit, fasilitas kesehatan primer, dan armada ambulans,” jelas dr. Retno.

Layanan PSC di Kota Bogor telah terbentuk sejak tahun 2020 dan registrasi secara resmi di Kementerian Kesehatan.

Pada tahun 2025, layanan ini ditingkatkan statusnya menjadi UPTD terpisah dari Bidang Pelayanan Kesehatan di Dinas Kesehatan Kota Bogor, sekaligus dikembangkan untuk mencakup layanan P2K (Pelatihan dan Penanggulangan Kegawatdaruratan).

Gedung dirancang dengan fasilitas modern, meliputi pusat kendali operasional, ruang komunikasi, ruang pelatihan medis, ruang istirahat tenaga medis, fasilitas pendukung, serta garasi ambulans sebagai pusat koordinasi armada layanan darurat.

Sebagai salah satu proyek strategis Kota Bogor, pembangunan gedung ini mendapat dukungan dari sejumlah perangkat daerah, termasuk Inspektorat, Dinas PMPTSP, Dinas PUPR, Bagian PBJ, Bagian Hukum, Dinas Lingkungan Hidup, Damkar, Dishub, serta didampingi Tim Pengawalan dan Pengamanan dari Kejaksaan Negeri Kota Bogor.

Pembangunan Gedung UPTD PSC Gesit 119 diharapkan dapat meningkatkan kapasitas dan kecepatan respons layanan kegawatdaruratan di Kota Bogor, serta menyelamatkan lebih banyak nyawa melalui sistem layanan yang terintegrasi dan profesional.***

Ibnu Galansa

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here