Wednesday, 21 January 2026
HomeHiburanSiapa Mikhail Iman? Konten Kreator Malaysia yang Dikaitkan dengan Ria Ricis

Siapa Mikhail Iman? Konten Kreator Malaysia yang Dikaitkan dengan Ria Ricis

Bogordaily.net – Kehidupan pribadi Ria Ricis kembali menarik perhatian publik. Setelah cukup lama fokus pada keluarga dan karier pasca perceraiannya, nama kreator konten papan atas Indonesia itu kini ramai diperbincangkan karena disebut-sebut tengah dekat dengan seorang pria bernama Mikhail Iman.

Sejak resmi berpisah dari Teuku Ryan pada 2 Mei 2024, publik memang kerap mengaitkan Ria Ricis dengan berbagai spekulasi asmara.

Namun, kali ini sorotan terasa berbeda. Sosok Mikhail Iman, yang diduga memiliki hubungan dengan figur publik lain, ikut menyeret isu ini menjadi perbincangan hangat di media sosial.

Perbincangan tersebut mencuat usai unggahan terbaru dari akun Instagram Mikhail Iman pada Minggu, 18 Januari 2026. Dalam unggahan itu, Mikha sapaan akrabnya, menampilkan momen kebersamaan dengan Ria Ricis yang dinilai warganet sarat dengan nuansa kedekatan.

Tatapan keduanya yang terlihat hangat, ditambah ekspresi Ria Ricis yang tampak canggung namun ceria, langsung memicu berbagai spekulasi. Kolom komentar pun dipenuhi dugaan soal hubungan spesial yang mungkin sedang terjalin.

Meski belum memberikan klarifikasi terkait status hubungan mereka, Mikhail Iman menyelipkan pesan bernada harapan dalam unggahannya.

“Semoga pertemuan ini membuka ruang baru yang membawa kita ke arah yang lebih positif dan bermakna @riaricis 1795,”

Sementara itu, hingga berita ini ditulis, Ria Ricis belum memberikan respons langsung terhadap unggahan tersebut. Namun, reaksi positif justru datang dari kalangan selebritas.

Aktris Faby Marcelia diketahui turut memberikan dukungan dan mengaku senang melihat kebersamaan keduanya.

Siapa Mikhail Iman?

Nama Mikhail Iman sendiri bukan sosok asing di dunia digital. Berdasarkan penelusuran dari berbagai sumber, Mikha disebut berasal dari Malaysia.

Informasi mengenai tanggal lahirnya memang bervariasi, antara 2 April 1999 dan 19 Juni 1997, namun keduanya menunjukkan bahwa usianya lebih muda dibanding Ria Ricis yang lahir pada 1 Juli 1995.

Dari sisi pendidikan, Mikhail Iman merupakan lulusan Limkokwing University. Ia menyelesaikan studi Sarjana di bidang Computer Science Software Engineering with Multimedia pada 2022 dengan capaian akademik yang cukup menonjol, yakni IPK 3,87.

Seperti Ria Ricis, Mikha juga aktif sebagai konten kreator. Akun Instagram dan YouTube miliknya tercatat memiliki sekitar 500 ribu pengikut. Selain itu, ia tergabung dalam AMZ Team dan dikenal sebagai pembawa acara program hiburan OhBulan!.

Jejaring pertemanannya di dunia hiburan pun cukup luas. Sejumlah artis Tanah Air diketahui mengikuti akun Instagram Mikha, di antaranya Dinda Hauw, Rey Mbayang, Willie Salim, Nadin Amizah, Cellos, hingga Rehan Mubarak.

Kedekatannya dengan Cellos disebut berawal dari keterlibatan Mikha dalam ajang MMA Fury Championship.

Pernah Dekat dengan Aliyah Balqis

Nama Mikhail Iman juga sempat dikaitkan dengan Aliyah Balqis, selebgram yang belakangan menjadi perhatian publik. Sebelum dikenal menjalin hubungan dengan Yuka, Aliyah Balqis disebut pernah berpacaran dengan Mikha.

Bahkan pada 2023, Mikhail Iman diketahui sempat mengunjungi rumah Ria Ricis bersama Aliyah Balqis.

Menariknya, beberapa tahun berselang, tepatnya pada 2026, Mikha kembali datang ke Indonesia kali ini disebut secara khusus untuk bertemu Ria Ricis.

Konten kebersamaan mereka, termasuk momen Mikha menyiapkan hadiah spesial, semakin menguatkan dugaan publik soal adanya kedekatan istimewa.

Meski belum ada konfirmasi resmi dari kedua belah pihak, perhatian publik terhadap hubungan ini terus menguat.

Kedekatan Ria Ricis dan Mikhail Iman pun kini menjadi salah satu topik yang paling banyak dibicarakan warganet.

Publik tinggal menunggu apakah keduanya akan angkat bicara dan menjelaskan arah hubungan mereka ke depannya.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here