Thursday, 22 January 2026
HomeNasionalMudahkan Akses Kepemilikan Properti Berkualitas Dengan Nilai Investasi Tinggi, Sinar Mas Land...

Mudahkan Akses Kepemilikan Properti Berkualitas Dengan Nilai Investasi Tinggi, Sinar Mas Land Luncurkan Program Penjualan Nasional Royal Key 2026

Bogordaily.net — Industri properti di Indonesia menunjukkan pertumbuhan yang menjanjikan pada tahun 2026. Cushman & Wakefield memprediksi bahwa sektor properti akan mengalami penguatan yang berkelanjutan, didorong oleh percepatan pembangunan infrastruktur, dukungan kebijakan pemerintah, serta ekspansi aktivitas bisnis di berbagai sektor. Memanfaatkan momentum ini, Sinar Mas Land menghadirkan program National Sales bertajuk Royal Key yang secara resmi diluncurkan pada 22 Januari 2026 di Marketing Office BSD City.

“Di tengah kondisi pasar yang semakin selektif, masyarakat tidak lagi sekadar mencari properti, tetapi membutuhkan key access, akses yang memberi rasa percaya diri, kepastian, dan nilai jangka panjang. Royal Key 2026 kami hadirkan sebagai simbol komitmen Sinar Mas Land dalam membuka akses tersebut. Melalui Royal Key, kami ingin memastikan bahwa konsumen mendapatkan akses istimewa terhadap portofolio properti premium Sinar Mas Land yang tersebar di berbagai lokasi strategis, dengan pilihan harga yang rasional dan skema pembelian yang semakin mudah. Tahun 2026, kami menawarkan lebih dari 1.400 unit properti dengan target perolehan Rp3,6 triliun. Didukung momentum positif industri properti serta keberlanjutan insentif pemerintah seperti penurunan suku bunga dan perpanjangan PPN DTP hingga akhir 2026, kami optimis Royal Key akan menjadi solusi bagi masyarakat untuk memiliki hunian dan aset investasi berkualitas tinggi dengan rasa aman dan kepercayaan jangka panjang.” ujar Deputy Group CEO Strategic Development and Assets Sinar Mas Land, Herry Hendarta mengatakan.

Jajaran Direksi Sinar Mas Land bersama perwakilan 22 bank partner selepas penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) untuk memberikan kemudahan pembiayaan properti bagi konsumen dalam National Sales Sinar Mas Land bertajuk Royal Key.

Program Royal Key diambil dari kata Royal yang merepresentasikan kualitas unggul serta nilai premium jangka panjang, sementara Key melambangkan akses untuk membuka peluang. Royal Key menjadi solusi strategis untuk memberikan kemudahan akses bagi masyarakat untuk memiliki hunian dan properti komersial yang siap huni, sebagai salah satu pilihan aset investasi jangka panjang bernilai tinggi. Program ini menghadirkan beragam pilihan produk dengan harga variatif mulai dari Rp1,1 miliar, berlokasi di kawasan premium yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia.

Program penjualan nasional Royal Key dimulai sejak 22 Januari – 31 Desember 2026 yang terbagi menjadi empat periode di antaranya Periode I (22 Januari – 31 Maret), Periode II (1 April – 30 Juni), Periode III (1 Juli – 30 September), dan Periode IV (1 Oktober – 31 Desember). Nilai promo terbesar berlaku pada Periode I dan akan berkurang secara bertahap di periode berikutnya.

Berbagai keuntungan ditawarkan dalam program Royal Key 2026, antara lain potongan harga hingga 26 persen, subsidi uang muka hingga 15 persen, free BPHTB, free biaya KPA, voucher furniture, hadiah konsumen, hingga voucher elektronik untuk periode tertentu. Selain itu, tersedia tambahan promo khusus berupa ekstra diskon potongan harga 1 persen untuk transaksi pada periode 22–31 Januari 2026.

Herry Hendarta (Deputy Group CEO Strategic Development and Assets Sinar Mas Land) memberikan sambutan dalam peluncuran program National Sales Royal Key dan menekankan bahwa program nasional ini merupakan upaya perusahaan untuk memberikan akses istimewa bagi konsumen terhadap portofolio properti premium Sinar Mas Land yang tersebar di berbagai lokasi strategis, dengan pilihan harga yang rasional dan skema pembelian yang semakin mudah.

Sinar Mas Land juga memberikan benefit tambahan bagi konsumen setia Sinar Mas Land yang tergabung sebagai member Precious Sinar Mas Land, di mana member Precious akan mendapatkan berbagai keuntungan tambahan, seperti diskon eksklusif untuk anggota, ekstra diskon hingga 1,25 persen untuk pembelian berikutnya, insentif referral, serta manfaat yang dapat digabung dengan promo lain sesuai ketentuan.

Informasi mengenai tier keanggotaan tersedia di www.sinarmasland.com/precious. Selain itu, nasabah prioritas dan nasabah bank rekanan juga berkesempatan memperoleh ekstra diskon hingga 4 persen dengan menunjukkan kartu prioritas atau solitaire yang berlaku.

Dian Asmahani (Chief of Corporate Sales and Marketing Sinar Mas Land) memberikan penjelasan mengenai program National Sales Royal Key yang dimulai sejak 22 Januari – 31 Desember 2026. Berbagai keuntungan ditawarkan dalam program Royal Key 2026, antara lain potongan harga hingga 26 persen, subsidi uang muka hingga 15 persen, free BPHTB, free biaya KPA, voucher furniture, hadiah konsumen, hingga voucher elektronik untuk periode tertentu. Selain itu, tersedia tambahan promo khusus berupa ekstra diskon potongan harga 1 persen untuk transaksi pada periode 22–31 Januari 2026.

Produk yang ditawarkan dalam produk Royal Key 2026 tersedia melalui skema hard cash maupun pembiayaan KPR/KPA/KPT Express. Program ini berkolaborasi dengan 22 bank rekanan seperti BCA, Mandiri, CIMB Niaga, BNI, Danamon, BRI, Maybank, Permata, Panin, Bank Sinarmas, BSI, Bank Nobu, OCBC NISP, BTN, Bank INA, UOB, CCB, Bank Mestika, BCA Syariah, Bank Woori Saudara, KB Bank, dan Bank Saqu.

Program penjualan nasional ini mencakup berbagai proyek unggulan Sinar Mas Land di sejumlah kota, antara lain BSD City dan Taman Banjar Wijaya di Tangerang; The Elements Apartment, Southgate Residence, dan Aerium Apartment di Jakarta; Kota Wisata, Legenda Wisata, dan Harvest City di Cibubur; Rancamaya dan Royal Tajur di Bogor; Wisata Bukit Mas dan Klaska Residence di Surabaya; Grand City Balikpapan; serta Nuvasa Bay Batam. Informasi lengkap dan detail teknis program dapat diakses melalui microsite resmi Royal Key www.sinarmasland.com/royal-key atau melalui akun sosial media resmi Sinar Mas Land di Instagram dan Facebook.***

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here