Friday, 26 April 2024
HomeKota BogorHeboh Netizen Ratu Belanda Keliling Bogor: Jiih Panggil Pituuung... Belande Dateeeng...

Heboh Netizen Ratu Belanda Keliling Bogor: Jiih Panggil Pituuung… Belande Dateeeng…

BOGORDAILY – Maxima keliling . Sejumlah reaksi pun bermunculan di media sosial. Ada yang serius membahas kedatangan itu ada juga konyol dan kocak.

Pemilik akun billy Yardo salah satunya. Dalam salah satu postingannya mengomentari foto sat berkelilng Bogor, dia berkomentar ala film jaman dahulua.

“Pitung mana pituung… Jiih panggil pituuung… Belande dateeeng,” tulisnya.

Ya, Ratu Maxima memang berkeliling bogor, salah satunya, dia mengunjungi SMP Negeri 1 untuk melihat program Simpanan Pelajar (Simpel) PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI), Rabu (31/8/2016).

Sebelum tiba di SMP Negeri 1 , Ratu Maxima juga menyempatkan berkunjung ke pusat kerajinan yang ada di Kebun Raya Bogor.

Mengenakan baju coklat dan rok batik, Ratu Maxima sempat berdialog dengan para siswa-siswi SMP Negeri 1 .
“Hello, how are you,” ucap Ratu Maxima.
“I'm fine,” jawab salah satu siswa.

Setelah dari sekolah tersebut, ia bersama rombongan mengunjungi Electronic Warung Kube, di Lebak Kantin, Sempur, . Tak berselang lama, Ratu Maxima kemudian bertolak ke agen Laku Pandai PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI), di Jalan Achmad Sobana, .

Di tempat itu, Ratu Maxima berbincang dengan Endartono, salah satu agen Laku Pandai BRI.
“Jadi apa saja yang anda tawarkan dengan menjadi agen Laku Pandai?” tanya Ratu Maxima.

Endartono menjelaskan, berbagai layanan perbankan BRI mulai dari tabungan hingga asuransi bisa dilayani di tokonya. “Ada tabungan, ada asuransi. Di sini juga kita jual token listrik dan voucher pulsa,” kata dia.

Usai dari sana, Ratu Maxima bersama rombongan dijadwalkan mengunjungi dua tempat lainnya, seperti BTPN Wow Agen, Gambang Saarinah, Tegalega, dan Bank Mandiri E-Cash Agen, Cikaret, Harapan Jaya. Setelah itu, ia dijadwalkan menuju Hotel Kempinski, Jakarta. (bdn)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here