BOGORDAILY- Presiden Joko Widodo bersama dengan putra bungsunya Kaesang Pangarep, Sabtu (11/3/2017) siang tadi, kembali memangkas rambutnya di sebuah tukang cukur di Jalan Salak, Kota Bogor.
Kedatangan Presiden Jokowi untuk yang kedua kalinya ini pun disambut antusias oleh para pegawai tempat cukur tersebut.
Uniknya selama dicukur, Jokowi meminta diputarkan lagu-lagu bernuansa rock seperti Superman Is Dead, Slank hingga Metallica.
Pantauan bogordaily, Jokowi dan Kaesang terlihat duduk berdampingan saat rambutnya dirapikan masing-masing oleh tukang cukur yang berbeda. Sementara itu Pasukan Pengaman Presiden (Paspampres) menjaga dengan ketat di luar areal lokasi tukang cukur. Para pewarta pun kesulitan untuk mendekat lokasi.
Sementara itu, bagi para tukang cukur, kedatangan presiden yang kedua kalinya ke tempat ini pun merupakan sebuah kejutan berharga. Karena orang nomor satu di tanah air ini adalah pelanggannya.
Selain itu mereka juga merasa terhormat bisa dipercaya kembali merapikan rambut presiden beserta anggota keluarganya. Mereka pun juga menerima uang tips dari jokowi, selain biaya tarif cukur sebesar 60 ribu rupiah. (wan)
Link Video: