Saturday, 23 November 2024
HomeTravellingIni Harga Operasi Plastik yang Paling Diburu di Indonesia

Ini Harga Operasi Plastik yang Paling Diburu di Indonesia

BOGOR DAILY– Berpenampilan menarik dan menawan merupakan dambaan sebagian wanita. Standar kecantikan bagi setiap orang pun berbeda-beda. Sehingga tak jarang sebagian wanita Indonesia rela merogoh kocek yang sangat banyak untuk mendapatkan tampilan sempurna dengan melakukan bedah plastik.

Data Rumah Sakit Khusus Bedah (RSKB) Bina Estetika, Menteng, Jakarta Pusat menunjukkan bedah plastik rhinoplasty (operasi hidung) merupakan tindakan yang paling banyak dilakukan. Kemudian disusul dengan blepharoplasty (operasi kelopak mata), breast augmentation (pembesaran payudara) dan liposuction (sedot lemak).

Meski demikian menurut Dr. Laksmi Achyati SpBP, tren dari bedah plastik di Indonesia sebenarnya tidak dapat diprediksi dan tergantung dari permintaan pasien. Banyak sedikitnya pasien yang datang untuk melakukan bedah plastik tergantung dari kebutuhan pasien itu sendiri, sehingga tidak dapat ditentukan bedah plastik apakah yang tren di kalangan wanita Indonesia.

“Itu kan musiman jadinya tidak pasti, suatu ketika lebih banyak yang datang untuk melakukan sedot lemak, nanti dilain musim ada yang operasi hidung atau operasi kelopak mata. Macam-macam ya,” tuturnya ketika ditemui di aula Rs. Bedah Bina Estetika, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (6/4/2017)

Menurut Dr. Laksmi dari beberapa jenis bedah plastik, sekitar 40 persen wanita Indonesia melakukan bedah plastik untuk hidung dan implan. Di samping itu jika dilihat untuk tahun ini, dokter yang juga menjabat sebagai Sekretaris Perhimpunan Bedah Plastik Jakarta ini menuturkan wanita Indonesia cenderung untuk melakukan fat transfer payudara dan wajah.

“Mereka ingin hidungnya lebih kecil dan mancung, dan payudara yang kecil itu banyak jadi mereka mau membentuk payudara agar terlihat lebih besar. Fat transfer untuk muka dan mata yang cekung itu diisi lemak,” terang Dr. Laksmi.

Biaya setiap bedah plastik pun beragam, seperti sedot lemak atau liposuction dimulai dari Rp 40 Juta, biaya untuk implan dimulai dengan harga Rp 50 Juta, sedangkan untuk fat transfer berkisar antara Rp 80 juta. Harga-harga tersebut pun sesuai dengan standar rumah sakit pada umumnya. Dengan harga dan biaya yang tinggi ini, sebenarnya masih menjadi masalah bagi wanita untuk melakukan bedah plastik. Namun 30 persen wanita karier dan berpendidikan di Indonesia sebenarnya telah menyiapkan biaya khusus untuk mengubah tampilannya menjadi lebih cantik dan sempurna.

“Mereka kadang banyak yang nawar harga. Biaya itu dihitung berdasarkan tindakan yang dilakukan ada juga yang mengambil paket. Biaya ditentukan dengan apa yang dikerjakan, berapa lama ruang rawat inap yang digunakan, bahan yang dipakai. Lalu nanti kita melihat apakah ada infeksi atau apanya semua kita harus hitung,” tutup Dr. Laksmi (bd)