BOGOR DAILY– Barcelona harus mengalami kekalahan menyakitkan pada leg pertama perempat final Liga Champions menghadapi Juventus, Rabu (12/4) dini hari. Pada laga tersebut Barcelona takluk 0-3.
Memang ini bukan pertama kalinya Barcelona dibantai. Sebelumnya mereka sempat takluk 0-4 dari Paris Saint-Germain, tapi saat itu Barcelona melakukan comeback menawan.
Menarik ketika pelatih Barcelona Luis Enrique mengungkapkan penyebab kegagalan timnya. Menurutnya, Barcelona melakukan hal yang sama seperti saat dibantai PSG.
“Babak pertama sangat sulit dan mirip dengan laga pertama melawan PSG. Babak kedua jauh lebih baik. Tapi, ketika Anda memberikan babak pertama kepaa lawan itu akan jadi masalah,” ujarnya kepada Mediaset Premium.
“Pelatih melakukan segalanya untuk menolong tim. Tapi, saya tidak bisa melakukan itu. Kami harus berkembang, belajar dari kesalahan, menganalisis laga secara hati-hati dan mengetahui kesalahan yang dibuat,” tambah dia.
Enrique mengaku tak akan mudah untuk comeback melawan Juventus seperti apa yang mereka lakukan dengan PSG.
“Ini menjadi yang kedua kalinya kami mendapati kondisi ini. Sulit memikirkan kebangkitan, tapi kami mencoba kembali berdiri dan memberikan performa yang baik pada leg kedua,” pungkas dia. (bd)