Wednesday, 16 April 2025
HomeBeritaLagu Kampanye Anies-Sandi Disebut Mirip Lagu Rohani Yahudi

Lagu Kampanye Anies-Sandi Disebut Mirip Lagu Rohani Yahudi

BOGOR DAILY–  Anies Baswedan – Sandiaga Uno membuat heboh netizen. Pasalnya lagu berjudul ‘Kobarkan Semangat Indonesia’ yang diunggah akun PKSTV di Youtube itu disebut menjiplak lagu . Yakni dengan judul Hashem Melech yang dinyanyikan Gad Elbaz.

Eko Kuntadhi dalam akun Facebooknya menuliskan bahwa lagu Hashem Melech merupakan sebuah pujian yang dinyanyikan dalam bahasa warga Israel, digubah menjadi pujian pada . “Entah apa tujuan mereka ini, dengan mengubah lagu untuk umat Islam Indonesia,” tulisnya.

Sementara akun Ririen Asmadi menerangkan soal lagu Hashem Melech. Menurutnya, Hashem itu adalah salah satu panggilan tidak langsung kepada Tuhan

“HASHEM berarti “Sang Nama”. Misalnya, alih2 sso bernyanyi “Aku memuji Tuhan”, dinyanykkan sbg “Aku memuji NamaNya”. MELECH dlm Ibrani artinya RAJA. Padanan kata dlm Arab adalah MALIK, yang artinya juga Raja Penguasa. HASHEM MELECH artinya TUHANLAH RAJA,” katanya dalam akun Facebook Ririen Asmadi.

Di sisi lain, Andriansayah menerangkan bahwa awalnya lagu tersebut berjudul C’est La Vive yang digarap pada 2012. “Setelah itu baru muncul “Hashem Malech” versi Gad Elbaz,” tulisnya dalam akun Andriansyah B Full (bd)