BOGOR DAILY– Akibat hujan deras yang mengguyur wilayah Jonggol dan sekitarnya, membuat Jembatan Cipamingkis mengalami keretakan.
Jembatan yang terletak di Jalan Raya Jonggol-Cariu Kampung Jagaita RT 03/02 Desa Jonggol, Kecamatan Jonggol retak sekitar pukul 23.00 WIB.
Kejadian itu diakibatkan karena arus air sungai yang deras, sehingga mengikissalah satu tiang penyangga jembatan bagian tengah.
“Sehingga menimbulkan pergeseran pada tiang penyangga,” kata Kapolsek Jonggol Kompol Agus Supriyanto
Dengan retaknya Jembatan Cipamingkis tersebut, akses jalan antara Jonggol – Cariu pun menjadi terputus.
Agus menambahkan, kendaraan yang akan menuju Cariu atau Jonggol dialihkan lewat Jonggol.
Lokasi putusnya jembatan sudah ditutup oleh garis polisi. Warga sekitar dilarang melintas dari radius lima meter dari jembatan.
Menurut Agus, dari Dinas Pekerjaan Umum Pemerintah Provinsi sudah datang di lokasi.
“Perbaikan kondisi jembatan diperkirakan membutuhkan waktu cukup lama, pastinya kita belum tahu,”katanya.