Sunday, 10 November 2024
HomeKota BogorSelasa Pagi Kecelakaan Juga Terjadi Jalan Solis Bogor, 1 Tewas

Selasa Pagi Kecelakaan Juga Terjadi Jalan Solis Bogor, 1 Tewas

BOGOR DAILY– Kecelakaan di Jalan Sholeh Iskandar Selasa (13/6) juga terjadi pada pagi hari. SEkitar pukul 08:00 wib, seorang pengendara motor tewas di tempat. Informasi ini menyebar melalui grup pertemanan via WhatsApp.  Teman dari korban kecelakaan baru menyadari rekannya tewas setelah mendapat informasi yang tersebar dari grup WhatsApp.

Kanit Laka Lantas Polresta Bogor Kota, Iptu Said pengendara motor bernama Nasan tersebut diduga tewas terlindas truk saat hendak menyalip truk dari sebelah kanan yang melaju ke arah Simpang Tol BORR.

“Dugaan sementara ada kelalaian dari pengendara motornya, masih dugaan terlindas truk fuso,” terangnya.

Saat ini, kata Said, pihaknya masih mencoba mencari sksi-saksi yang berada di lokasi kejadian untuk dimintai keterangan.

Begitu juga dengan truk yang diduga terlibat dalam kecelakaan itu masih belum diketahui keberadaannya.

“Kalau korban sudah dibawa ke Rumah Sakit (RS) Bhayangkara, kemungkinan nanti akan dibawa langsung oleh pihak keluarga,” terangnya.

Sementara itu, rekan korban, Reza (22) menuturkan temannya mengalami kecelakaan saat akan pergi bekerja dengan melaju di sekitar pembangungan sesi II B Tol Bogor Outer Ring Road (BORR).

Ketika itu, dirinya yang mendapatkan informasi kecelakaan langsung bergegas menuju RS Bhayangkara dengan teman kerja korban lainnya.

“Kejadiannya sekitar pukul 08.00 WIB, waktu itu saya lihat pesan di grup WhatsApp ada kecelakaan, awalnya saya tidak mengira kalau itu teman saya, tapi pas lihat motornya ternyata itu memang motor teman saya,” ungkapnya.