Thursday, 16 January 2025
HomeKabupaten BogorDisambar petir, Tubuh Warga Sukaraja Jadi Kaku-kaku

Disambar petir, Tubuh Warga Sukaraja Jadi Kaku-kaku

BOGOR DAILY– Warga Kampung Pabuaran RT 02/04 Desa Sukaraja Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor terkena radiasi sambaran petir yang mengenai salah satu tower provider yang tak jauh dari rumahnya, senin (24/7/17).

Kepala Desa Sukaraja Komarudin menuturkan sebelum peristiwa, terjadi hujan lebat disertai petir. Tiba-tiba petir menyambar tower provider.

Korban, Suryadi (40), yang sedang berjalan masuk ke dalam rumahnya yang berjarak sekitar lima meter dari tower langsung tak bisa menggerakkan tubuhnya. “Kayanya dia kena radiasi karena tubuhnya kaku seperti orang stroke,” ujarnya.

Setelah itu, lanjutnya, korban langsung tak sadarkan diri. Ia pun langsung mendapat laporan dari ketua RT dan mendatangi lokasi kejadian. “Saya langsung bawa korban ke rumah sakit PMI agar korban diberikan pertolongan,” tuturnya.

Ia manambahkan, pihak perusahaan tower telah mendatangi korban dan bertanggung jawab untuk mengurus administrasi rumah sakit. Selain Suryadi, warga lainnya yang berada di sekitar tower juga mengalami kerugian tetapi hanya alat-alat elektronik, seperti televisi dan komputer.

“Saya belum bisa menaksir berapa kerugian yang dialami oleh warga karena langsung mengurus korban. Saya utamain itu dulu,” terangnya.

Saat ini, tambahnya, korban pun sudah sadarkan diri dan sudah bisa menggerakkan kembali tubuhnya. “Alhamdulilah sudah agak baikkan setelah mendapatkan perawatan,” pungkasnya.