Saturday, 23 November 2024
HomeBeritaComeback Gemilang The Gunners

Comeback Gemilang The Gunners

BOGOR DAILY– Sejak kick off babak pertama, Arsenal yang bertindak sebagai tuan rumah mencoba untuk langsung memberikan tekanan.

Alih-alih ingin mendapatkan gol lebih dulu, mereka justru kebobolan. Berawal dari serangan balik yang digencarkan FC Koln, kiper Arsenal, David Ospina yang mengetahui lini pertahanan timnya sudah kosong berlari meninggalkan gawangnya untuk membuang bola.

Sayangnya, bola hasil tendangannya justru tepat di kaki striker FC Koln, Jhon Cordoba yang tanpa pikir panjang langsung menendang bola tersebut dari jarak jauh ke gawang Arsenal yang kosong. Gol pun tak dapat dihindarkan karena Ospina tak mampu menghalau bola tersebut.

Meski tertinggal 0-1, Arsenal belum menyerah. Berkali-kali mereka menggencarkan serangan, namun usaha mereka tak ada yang membuahkan hasil karena solidnya lini pertahanan tim tamu.

FC Koln juga bukannya tanpa serangan. Unggul satu gol membuat mereka tampak lebih bersemangat untuk menggandakan keunggulan, ditambah banyaknya fans mereka yang hadir membuat tim besutan Peter Stoger ini mampu beberapa kali melepaskan ancaman.

Memasuki menit-menit akhir, Arsenal terus-menerus melepaskan ancaman. Melalui pergerakkan dari Alexis Sanchez, Theo Walcott, dan Olivier Giroud membuat Arsenal tiada henti menggencarkan serangan.

Sayangnya hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya babak pertama. Arsenal tidak mampu menyamakan kedudukan. Skor 1-0 sementara menjadi milik FC Koln atas Arsenal di babak pertama.

Babak Kedua

Usai turun minum, pelatih Arsenal, Arsene Wenger memberikan suntikan motivasi kepada anak-anak asuhannya di ruang ganti sekaligus merubah gaya bermainnya.

Pada awal babak kedua, Wenger menggantikan Rob Holding dengan memasukkan bek sayap anyarnya, Sead Kolasinac.

Menariknya lagi, Kolasinac langsung berhasil menyamakan kedudukan saat pertandingan di babak kedua belum berjalan lima menit.

Skor 1-1 membuat Arsenal mulai merasa tenang. Gaya permainan mereka pun berbeda dengan babak pertama. Jika sebelumnya mereka bermain menyerang, pada babak kedua ini The Gunners mencoba untuk memainkan penguasaan bola.

Hasilnya pun cukup terbukti, di mana beberapa kali mereka lebih banyak melepaskan ancaman. Usaha tim London Merah ini untuk mengembalikan kedudukan kembali berhasil.

Berawal dari kesalahan yang dilakukan oleh para pemain FC Koln yang ingin membangun serangan, lini tengah Arsenal langsung merebut bola dan memberikan umpan panjang ke Alexis Sanchez yang telah menunggu di depan.

Sanchez tanpa pikir panjang langsung berlari dan merusak lini pertahanan FC Koln dan kemudian sukses melepaskan tendangan terukur tanpa mampu dihalau oleh kiper FC Koln, Timo Horn.

Unggul 2-1 membuat Arsenal semakin di atas angin, sementara FC Koln mencoba untuk bermain bertahan sambil sesekali melepaskan ancaman.

Memasuki menit akhir pertandingan, Arsenal yang mampu mendominasi pertandingan kembali berhasil memperlebar keunggulan. Kali ini, gol datang dari Hector Bellerin yang memanfaatkan bola mentah hasil sepakan dari Theo Walcott. Skor 3-1 untuk Arsenal.

Hasil ini membuat permainan Arsenal semakin menjadi-jadi, sementara mental FC Koln mulai mengendur. Untuk menjaga staminanya, para pemain tim tuan rumah mencoba untuk menurunkan tempo permainan mereka, namun tetap melepaskan serangan tajam.

Hingga akhirnya, wasit meniup peluit tiga kali tanda berakhirnya pertandingan, tidak ada lagi gol yang tercipta. Arsenal berhasil meraih kemenangan atas FC Koln dengan skor 3-1.