BOGOR DAILY- Kapolda Jawa barat Irjen Agung Budi Maryoto menggelar kunjungan kerja di Gadog Bogor, Rabu (20/9) malam. Jendral bintang dua itu melakukan pemantauan jalur dengan menggunakan sepeda motor.
Dalam kunjungannya, dia didampingi Wakapolda Jabar, Brigjen Supraman, Karo Ops Kombes Leonidas, Dir Intel Kombes Rudi dan Kasat Brimob Polda Jabar Kombes Puji Santosa. Adapun tujuan kunjungan ke kawasan wisata ini, untuk secara langsung mengecek jalur yang selama ini terkenal dengan kemacetan.
Agung mengaku baru dua minggu menjabat sebagai Kapolda Jabar. Dia ingin melihat langsung situasi jalur yang kerap macet saat Sabtu atau Minggu dan hari besar.
“Saya ingin lihat langsung jalur. Saya juga ingin melihat langsung anggota di lapangan saat bertugas melayani masyarakat di jalur saat macet. Saya minta anggota, agar terus tingkatkan pelayanan bagi masyarakat,” kata dia, Rabu (20/9) malam.
Mantan Kapolda Kalimantan Selatan ini menegaskan, dalam situasi apapun, polisi harus tetap setia dan senyum melayani masyarakat. Dia juga menuturkan, rekayasa jalur tetap diberlakukan, jika nantinya jalur puncak dilebarkan.
“Bahwa pelebaran jalan dikawasan puncak, pastinya akan menampung lebih banyak lagi kendaraan. Namun sistim one way jika situasinya macet, sistim satu arah, akan tetap berlaku,” sambung dia.
Lanjut Agung menerangkan, masyarakat harus mendapat layanan yang baik dari polisi. Dia juga berpesan kepada pengguna jalan, agar tetap menaati aturan dan tertib berlalulintas, manakala di jalur sedang terjadi kepadatan.