Wednesday, 24 April 2024
HomeKabupaten BogorSyahrini Juga Buka Toko Kue di Puncak

Syahrini Juga Buka Toko Kue di Puncak

BOGOR DAILY-Setelah sukses dengan gerai Princess Cake by di Kota Bandung dan Bogor, memperluas jangkauan bisnisnya dengan membuka gerai ketiga di kawasan , Jawa Barat, pada tanggal 2 September 2017.

menyatakan, wilayah Bogor sendiri terkenal sebagai salah satu destinasi kuliner yang sering dikunjungi oleh banyak orang.

“Kehadiran Princess Cake by diharapkan dapat memperkaya oleh-oleh khas di kota hujan ini,” kata , Minggu (10/9).

Keistimewaan cake yang dijual di Princess Cake by , ‎lanjut dia, ada pada kekayaan jenis varian yang unik dan berbeda di setiap gerai. “Inilah yang menjadi kekuatan diferensiasi Princess Cake by ,” terangnya.

Sebagai contoh, di gerai Princess Cake by Bandung, beberapa varian yaitu mango dan matcha tidak di jual di gerai Bogor. Begitu juga dengan varian talas dan caramel cheese hanya tersedia di gerai Bogor dan .

Untuk memenuhi kebutuhan varian cake yang sesuai dengan lidah ‎pelanggan, Princess Cake Syahrini memiliki tim riset khusus yang terus berinovasi untuk melengkapi berbagai varian yang ada sehingga pelanggan juga memiliki lebih banyak pilihan nanti.

Ke depan, Syahrini mengaku tengah menyiapkan program kejutan berhadiah spesial lainnya demi memanjakan sekaligus memperkuat loyalitas pelanggan Princess Cake by Syahrini.

“Saya ingin Princess Cake by Syahrini tidak sekadar sebagai produk kuliner yang disukai oleh masyarakat melainkan juga menjadi kebanggaan di setiap daerah di mana kami hadir di sana,” tandasnya