BOGOR DAILY-Bakal calon Gubernur Jawa Tengah dari Partai Gerindra, Ferry Juliantono, bersilaturahmi ke tokoh PPP Jateng, Mudrik Sangidu. Ferry datang untuk meminta restu dan berbincang terkait kondisi Jateng terkini.
“Manfaat silaturahmi itu kan memperpanjang umur dan memperbanyak rezeki. Pak Mudrik ini politisi senior dan juga warga kehormatan Solo. Pertemuan ini sangat penting buat saya untuk mendapatkan masukan jalan saya dan melakukan sosialisasi di Jawa Tengah,” ujar Ferry dalam keterangan tertulis, Jumat (3/11/2017).
Ferry terus melakukan safari politik ke berbagai tokoh dan parpol di Jateng untuk meluruskan langkahnya ke Pilgub Jateng 2018. Dia juga terus melakukan sosialisasi terkait keinginan warga Jateng.
Kepada Ferry, Mudrik berpesan agar Ferry nantinya dapat menyelesaikan berbagai permasalahan yang ada di Jateng. Salah satunya meningkatkan kesejahteraan warga.
“Terus lakukan apa yang kini dijalani, jangan lelah melakukan sosialisasi. Masyarakat sekarang tidak bodoh kok. Mereka akan merasakan langsung pemimpin mana yang akan bekerja sungguh-sungguh atau hanya sekadar pencitraan,” kata Mudrik dalam pertemuan tersebut.
Banyak hal yang dibahas Ferry dan Mudrik dalam pertemuan tersebut. Selain berbicara tentang Pilgub Jateng, keduanya membahas konstelasi politik nasional.