BOGOR DAILY- Di balik kesuksesan seorang lelaki, pasti terdapat peran wanita hebat. Kalimat ini memang benar adanya. Kenapa? Seorang suami sudah pasti banyak menghabiskan waktunya bersama istrinya. Waktu yang berkualitas ditentukan dari bersama siapa kamu menghabiskannya.
Meskipun pernikahan punya ujian berat di fase awal, kesuksesan tetap bisa diraih jika kedua pasangan mampu bekerjasama dengan baik dan cerdik menjalankan strategi dalam hidup. Sebagai pendamping kepala keluarga yang punya tugas berat, kamu kudu memiliki kemampuan yang bisa mendongkrak pasanganmu lebih bersemangat menggapai impian besar.
Apa saja cara yang bisa kamu lakukan agar pasangan lebih mudah mendulang sukses? Ini dia!
1. Pintar membaca impian pasangan
Kamu tidak hanya perlu pintar dan rajin membaca sebuah buku atau teks. Pola pikir, gaya bicara dan gagasan yang terlepas dari personalitas pasangan harus mampu kamu tangkap sebagai bagian dari hal yang ia impikan. Apapun yang dia katakan, kamu harus antusias menanggapinya. Apapun yang dia jelaskan, kamu harus semangat bertanya detail.
Dengan begitu, kamu bisa mendapatkan gambaran dari isi pikirannya. Lalu, bersikaplah sesuai dengan apa yang ia impikan. Pasangan akan merasakan dukungan besar darimu
2. Sanggup Eksekusi Rencana Bersama
Pasanganmu tidak akan bisa sukses jika berusaha sendirian. Itu sebabnya, peranmu sebagai pendamping sangat dibutuhkan. Menggapai impian yang besar butuh kerja besar, banyak dan berat. Maka dari itu, kamu harus gesit mengeksekusi langkah-langkah yang sudah kalian bagi dan rencanakan. Jangan malas beraksi ya
3. Rajin Upgrade Ilmu
Meski kamu hanya seorang wanita dan pendamping pasangan, kesuksesannya berada di tanganmu, loh! Walaupun berada di rumah, kamu tetap perlu upgrade ilmu dan wawasan. Jangan salah kaprah. Hal-hal tersebut bisa kamu dapatkan di dunia maya. Webinar, video motivasi, konten terkini dan sejenis sangat berlimpah di internet.
4. Melek Informasi
Jangan sampai kamu jadi wanita stagnan pasca menikah. Dalam hal wawasan kekinian, kamu tidak boleh berhenti belajar. Pasanganmu tidak hanya butuh orang yang bisa menyiapkan masakan yang enak, pakaian yang rapi dan rumah yang nyaman. Dia juga butuh orang yang bisa mengimbangi gagasan-gagasan besarnya. Itu sebabnya, kamu mesti membuka diri terhadap perkembangan dunia luar terkini.
5. Jadi Teman Diskusi yang Asik
Seorang wanita perlu meningkatkan potensi diri agar pasangan tidak hanya mendapatkan cinta yang membuat hatinya membara. Wanita juga harus mampu mengimbangi dunia yang digeluti oleh pasangannya. Menjadi tempat diskusi yang menyenangkan akan membuat kedekatan emosi berlipat ganda. Nyatanya, kecantikan fisik saja tidak cukup. Pasanganmu membutuhkan sosok yang mengerti semua seluk-beluk hal yang berkaitan dengan impiannya.
sumber: IDN.Times