Wednesday, 27 November 2024
HomeBeritaIran Aseman Airlines Kecelakaan, 66 Tewas

Iran Aseman Airlines Kecelakaan, 66 Tewas

BOGOR DAILY-Sebanyak 66 penumpang dan awak kapal diyakini tewas dalam kecelakaan pesawat yang terjadi di Iran. Pesawat tersebut jatuh di kawasan pegunungan di Iran tengah.

Seperti yang diberitakan oleh Reuters, Minggu (18/2/2018), media pemerintah telah melaporkan soal kecelakaan tersebut. Pesawat yang dioperasikan oleh maskapai penerbangan Iran Aseman Airlines itu jatuh di daerah pegunungan dekat kota Semirom setelah lepas landas dari bandara Mehrabad, Teheran.

Pesawat buatan ATR itu kecelakaan dalam penerbangan ke Kota Yasuj. Seorang juru bicara maskapai mengatakan ada 60 penumpang dan 6 awak kapal di pesawat yang nahas itu.

“Kepala humas Aseman Airlines mengatakan bahwa semua penumpang kapal tewas,” ujar seorang reporter di televisi pemerintah seperti yang dikutip dari Reuters.

Dilaporkan juga, helikopter penyelamatan tidak dapat mendarat di lokasi kecelakaan karena kabut yang tebal. Petugas berusaha mencapai lokasi kecelakaan lewat jalur darat.

Pemimpin tim penyelamat mengatakan kepada televisi pemerintah bahwa mereka belum sampai di lokasi kecelakaan. Laporan media setempat mengatakan, pesawat tersebut menghilang dari layar radar 50 menit setelah lepas landas dari bandara Mehrabad.

Mehrabad terletak di barat Teheran dan terutama berfungsi sebagai bandara domestik, meski terkadang juga melayani beberapa rute internasional.

Iran telah mengalami beberapa kecelakaan pesawat dalam beberapa dekade terakhir. Teheran mengatakan sanksi AS telah lama mencegahnya membeli pesawat terbang baru atau suku cadang dari barat.