Friday, 29 March 2024
HomeBeritaDi Tenjo Ada Tol

Di Tenjo Ada Tol

Bogor Daily – Kerusakan infrastruktur jalan raya lintas kabupaten yang menghubungkan dan Kabupaten Tanggerang sosial warga. Pasalnya jalan utama milik provinsi Jawa Barat ini, seolah dibiarkan tanpa ada perbaikan. Lokasi kerusakan terparah terjadi di jalan yang melintasi Desa Singabraja, Kecamatan Tenjo.

“Jalan ini sudah lama rusak dan hingga saat ini belum diperbaiki,” ujar Supeli (48)  warga Blok Manggung Desa  Tenjo saat ditemui Metropolitan, kemarin.

Menurutnya, kerusakan jalan tersebut telah sering mengakibatkan insiden kecelakaan, terutama bagi para pengendara sepeda motor.

“Ya kami harap Pemkab Bogor segera memperbaiki jalan ini. Jangan sampai ada korban jiwa, baru diperbaiki,” cetusnya.

Senada,  Iwan (40) pengendara motor mengatakan, di wilayah Tejo begitu sulit mencari jalan yang bagus.

“Hampir setiap hari mengunakan jalan ini sampai patah sobleker belakang akibat jalan  rusak keluhnya, ”

Terpisah, Camat Tenjo Asnan menjelaskan bahwa jalan utama Desa Singabraja sudah diajukan perbaikannya ditahun 2018 ini dan menjadi prioritas.

“Sekarang sudah masuk ke tahapan lelang di ULP. Volumenya itu kurang lebih dua kilometer. Cuma persis proses lelangnya saya belum tahu, coba saja tanya ke Dinas PUPR Kab. Bogor,” singkat  Asnan.

Pantauan Metropolitan, disepanjang jalan utama Tenjo menuju Tanggerang terutama yang melintasi wilayah Desa Singabraja memang kondisinya sudah cukup parah. Di beberapa titik, terlihat lubang-lubang menganga dengan diameter cukup lebar dan kedalaman sekitar 20 hingga 50 centimeter. Bahkan warga sekitar sengaja membuat sebuah tulisan besar di karton ‘Selamat datang di tol Tenjo'. Tentunya hal ini sebagai sebuah sindiran terhadap kondisi jalan yang rusak tersebut

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here