BOGORDAILY – Liverpool membawa skuat terbaiknya untuk tampil di Piala Dunia Antarklub 2019. Ada 20 pemain termasuk Gini Wijnaldum yang cedera akhir pekan kemarin.
Cedera Wijnaldum ini tentu mengkhawatirkan karena Liverpool sudah ditinggal Fabinho yang juga pemain tengah andalan Juergen Klopp. Selain itu, dua bek tengah Joel Matip dan Dejan Lovren juga absen karena cedera.
“Itu cedera otot. Selebihnya tidak tahu. Saya tidak begitu memikirkan nasib Wijnaldum di Piala Dunia Antarklub, bisa atau tidak, itu bukan masalah utama. Saat ini yang penting buat saya adalah seberapa parah cedera yang dialaminya,” ujar Klopp seperti dilansir BBC.
Sehari setelah laga itu, kabar baik sepertinya mendatangi Liverpool terkait kadar cedera Wijnaldum. Gelandang asal Belanda itu sepertinya tidak mengalami cedera serius dan malah ikut dalam skuat yang terbang ke Doha, Qatar.
Tampil di Piala Dunia Antarklub, Liverpool membawa serta 20 pemain. Awalnya ada 23 nama, tapi Lovren dicoret karena cedera sementara Rhian Brewster dan Harvey Elliott dicoret karena mungkin diturunkan di perempatfinal Piala Liga Inggris kontra Aston Villa.
Sisanya para pemain inti seperti Alisson Becker, Virgil van Dijk, Andrew Robertson, Naby Keita, Mohamed Salah, Roberto Firmino, dan Sadio Mane ada dalam daftar.
Liverpool sudah terbang hari Minggu pagi waktu setempat dan sudah tiba di Doha semalam. Liverpool akan menghadapi Monterrey di semifinal, Rabu (18/12/2019) atau Kamis dini hari WIB.
Skuat Liverpool
Alisson, Andy Lonergan, Adrian; Virgil van Dijk, Joe Gomez, Andy Robertson, Trent Alexander-Arnold, Neco Williams; Georginio Wijnaldum, James Milner, Naby Keita, Curtis Jones, Jordan Henderson, Alex Oxlade-Chamberlain, Adam Lallana, Xherdan Shaqiri; Roberto Firmino, Sadio Mane, Mohamed Salah, Divock Origi.