BOGOR DAILY – Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto, merupakan salah satu orang terdekat Ketua Umum Partai Gerindra yaitu Prabowo Subianto. Tentu sepak terjang dirinya tidak diragukan lagi untuk menjadi orang nomor satu di Parlemen Kabupaten Bogor tersebut.
Rudy sapaan akrabnya menceritakan bahwa, sejak 2009, dirinya sudah diminta oleh Menteri Pertahanan RI itu untuk terjun langsung ke dunia politik.
Ia menceritakan kalau kedekatannya dengan Prabowo sudah terjalin sejak 2007. Namun, dirinya belum bisa menentukan soal tawaran terjun di dunia politik. Sampai akhirnya, singkat cerita, dirinyapun diberikan kepercayaan kembali oleh Prabowo untuk berkiprah di dunia politik.
Rudy memutuskan untuk mencalonkan diri menjadi anggota DPRD Kabupaten Bogor pada Pemilu 2019 kemarin.
“Di 2019 ini karena saya berfikir ini adalah perjuangan terakhir pak Prabowo di Pilpres, dan Kabupaten Bogor adalah halaman rumah beliau, nah saya ingin bagaimana caranya Gerindra bisa lebih aktif lagi disini,” katanya kepada Bogordaily.net, Kamis (29/1/2020).
Setelah terpilih menjadi salah seorang yang mewakili masyarakat itu, perhatian terhadap masyarakat Bumi Tegar Beriman itupun mulai terlihat. Apalagi, Partai Gerindra pada saat itu menjadi partai paling banyak mendapatkan hati masyarakat, sehingga menjadi partai nomor satu suara terbanyak di Kabupaten Bogor.
Kedekatan dengan Prabowo yang merupakan warga Hambalang itupun tentunya sangat memuluskan karir Rudy di Parleman. Kendati, orang yang saat ini dipercaya Presiden RI Joko Widodo menjadi Menteri Pertahanan itu memberikan mandat kepada Rudy untuk menjadi Ketua DPRD Kabupaten Bogor.
Rudy Susmanto mengatakan, untuk membentuk pemerintahan yang baik itu adalah menyatukan pemikiran antara eksekutif dan legislatif.
“Paling pertama itu adalah menjalin dan membangun komunikasi yang baik. Antara legislatif dan eksekutif. Mungkin juga tingkat kepercayaan terhadap legislatif sedikit menurun saat ini, lebih pesimis. Makanya kita ingin membangun komunikasi itu dulu,” ucapnya.
Jika komunikasi sudah terjalin baik, maka kritikan terhadap pemerintah dalam pembangunan akan terbangun dengan baik pula. Dan yang paling terpenting adalah, kata dia, jangan sampai ada satu fraksi pun yang ditinggal.
“Ayo membangun Bogor bareng – bareng. Jadi tidak ada bahasa koalisi dan oposisi. Sudah masuk ke parlemen, kepentingannya semua sama. Yaitu masyarakat,” tegasnya.
Rudy juga mendapat pesan khusus dari Prabowo Subianto dalam menjalankan tugas di Kabupaten Bogor. Sebagai wakil rakyat, tugasnya untuk selalu memikirkan rakyat yang tidak mampu, masyarakat yang ada di bawah. “Kalau bos – bos besar sudah bisa memikirkan buat hidupnya sendiri,” tukasnya.(Andi).