Saturday, 14 December 2024
HomeBeritaIngin Bikin Lembaga Khusus, Cornelia Agatha Soroti Kasus Kekerasan Anak

Ingin Bikin Lembaga Khusus, Cornelia Agatha Soroti Kasus Kekerasan Anak

BOGORDAILY – Artis Cornelia Agatha tampak tengah menyoroti kasus kekerasan pada anak yang marak terjadi di Indonesia beberapa tahun belakangan ini.

Hal itu diakui telah membuat Cornelia berencana untuk membentuk lembaga yang bersifat perlindungan terhadap anak dari kekerasan.

“Jadi ini ada rencana juga, ingin punya rencana besar. Saya ingin membuat sebuah lembaga yang sifatnya perlindungan anak dari kekerasan,” jelas Cornelia saat ditemui di Gedung Trans TV, Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (21/1/2020).

Dalam rencananya ini, Cornelia sudah bertemu dan mengajak kerjasama dengan beberapa aktivis dan komunitas yang berada pada bidang yang sama.

“Kita baru ketemu temen-temen beberapa temen yang memang peduli, yang memang profesional di sana, dan aktivis juga. Untuk minta minta masukan dan mungkin bisa bekerja sama gitu,” jelasnya.

Program yang direncanakannya juga berupa edukasi tentang kekerasan fisik maupun mental yang dilaksanakan di beberapa sekolah.

“Ya memang marak (kasus kekerasan), justru itu salah satu program saya. Ingin membuat satu program untuk mengedukasi sekolah-sekolah tentang bullying gitu dan juga mengkampanyekan kekerasan anak di domestik, di keluarga,” paparnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here