BOGORDAILY – Hasil buruk yang diraih Manchester United (MU) hingga pekan ke delapan premier league menempatkan mereka hanya berjarak dua angka dari tim penghuni zona degradasi.
Hal ini membuat beberapa orang yakin bahwa musim depan MU akan turun ke divisi Championship. Puluhan ribu orang bahkan sudah menetapkan hari untuk perayaan terdegradasinya MU akhir musim ini.
10 Mei 2020 adalah hari yang ditetapkan untuk hari perayaan terdegradasinya MU, atau bertepatan dengan pekan ke 38 premier league. Dilansir dari sportbible (8/10), agenda tersebut dibuat oleh sebuah akun bernama Liverpool FC vs Manchester United Banter Page melalui grup Facebook yang diberi nama ‘Manchester United Relegation Party’. Grup tersebut sudah mendapat tanggapan lebih dari 50 ribu orang dalam tiga hari pertama, dan bertambah menjadi 88 ribu orang hingga hari ini.
Rencana tersebut pertama kali muncul usai MU dipermalukan Newcastle dengan skor 0-1 di St James Park. Kekalahan dari klub yang saat itu menghuni zona degradasi membuat beberapa orang yakin bahwa MU tidak siap untuk bersaing di level kompetisi premier league.
Dilihat dari nama akun pembuat grup, bisa dipastikan mereka adalah fans rival yang berbahagia di atas penderitaan MU saat ini. Mereka merencanakan sebuah pesta yang bertempat di kota Salford (wilayah bagian dari Greater Manchester) untuk merayakan akhir musim.
Grup Facebook tersebut sudah mendapat tanggapan 88 ribu orang sejak awal dibuat. 28 ribu orang menyatakan bersedia hadir dan 60 ribu orang menyatakan tertarik.
Hal semacam ini bukan pertama kali terjadi. Musim lalu saat dilatih Jose Mourinho dan MU mengawali musim dengan buruk, beberapa orang merencanakan pesta degradasi untuk MU lebih awal. Sebelum akhirnya MU memecat Mourinho.