Wednesday, 27 November 2024
HomeKota BogorEnam Pemuka Agama Buka Acara Bogor Street Fest CGM 2020

Enam Pemuka Agama Buka Acara Bogor Street Fest CGM 2020

BOGORDAILY – Enam pemuka agama turut membuka acara Bogor Street Fest Cap Go Meh (CGM) 2020 yang merupakan ajang budaya pemersatu bangsa Indonesia, di Kota Bogor.

Ke enam pemuka agama itu pun diantaranya Agama Islam, Kristen Protestan, Katolik, Hindu, Buddha dan Kong Hu Cu, turut membuka dengan doanya masing-masing.

Pantauan Bogordaily.net dilokasi acara, tampak terlihat Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI, Wishnutama Kusubandio, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dan Istri Gubernur Jawa Barat, Atalia Praratya dengan mengenakan baju yang sama warna merah, dan juga Walikota Bogor, Bima Arya dan unsur Muspida Kota Bogor, Kapolda Jawa Barat.

Tidak hanya itu saja, ribuan masyarakat tampak turut memadati acara Bogor Street Fest Cap Go Meh (CGM) 2020 yang dilaksanakan di Jalan Suryakencana, Kota Bogor.

Tampak juga puluhan anggota Polisi TNI dan Dishub serta Pol PP mengamankan acara yang merupakan ajang budaya pemersatu bangsa tahunan yang selalu dilaksanakan di Kota Bogor ini.

Acara yang tadinya akan dimulai pada pukul 15:00 WIB itupun diundur menjadi pukul 16:00 WIB.

Ketua panitia CGM 2020, Arifin Himawan, mengatakan, acara CGM ini bukan pertama kali dilaksanakan tapi sudah 19 kali acara budaya pemersatu bangsa di laksanakan di Kota Bogor ini.

“Ini sudah ke 19 kali dilaksanakan bukan pertama kali, ini adalah bentuk acara pemersatu bangsa di Indonesia khususnya di Kota Bogor,” katanya salam sambutannya.

Menurut Ko Ahim sapaan akrabnya, sebanyak 40 sanggar dari Jabar, Jatim, Sumatera, Makasar, Aceh, NTT, Papua.

“Dari selurih pengisi acara sebanyak 7450 yang terlibat dalam acara ini dan tentunya kita boleh menikmati dengan alam yang bersahabat, semoga kita bisa memandang Timur dan budaya leluhur kita, kita kiblatnya ke Timur bukan ke Barat lagi, terimakasi buat seluruh warga Kota Bogor dan luar pulau,” tukasnya. (Andi)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here