Wednesday, 24 April 2024
HomeKota BogorBima Arya Akan 'Hancurkan' 635 Angkot di Kota Bogor

Bima Arya Akan ‘Hancurkan’ 635 Angkot di Kota Bogor

BOGORDAILY – Pemerintah Kota Bogor akan mengurangi kendaraan angkutan perkotaan () sebanyak 635 dari 1270 yang ada di pusat Kota Hujan tersebut.

Hal itupun diungkapkan oleh Wali Kota Bogor, Bima Arya, usai melakukan rapat dengan Dinas Perhubungan Kota Bogor mengenai pengurangan kendaraan angkutan umum yang dilaksanakan di Paseban Sri Bima, Minggu (1/3/2020).

Menurut orang nomor satu di Kota Bogor itu, pengurangan transportasi angkutan umum tersebut merupakan salah satu upaya untuk mengurangi kemacetan dengan menerapkan sistem 2.1.

“Jadi ini tahapan transportasi di Kota Bogor. Mengurangi kemacetan dan mensejahterakan para pengusaha pengemudi dengan program nya yaitu 21. Yang berarti dua yang sudah 20 tahun akan dihancurkan dan tidak beroperasi kembali. Dan menjadi satu lebih baik,” katanya kepada Bogordaily.net.

Menurutnya, ada sebanyak 1270 di pusat kota yang usianya sudah diatas 20 tahun. Bima mengatakan, dari total tersebut setengahnya akan dilakukan penghancuran beberapa bulan kedepan.

“Setengah nya akan dihancurkan sekitar selama beberapa bulan kedepan akan dilaksanakan bertahap. Dengan membesituakan ini. Sehingga di pusat kota bisa berkurang setengah nya dan nanti yang sudah satu itu, itupun akan ada opsi lain dan tahapan lain,” ungkapnya.

Bima menjelaskan, pengurangan tujuannya untuk mempercepat kehadiran mode transportasi baru di Kota Bogor yaitu Trem dan transportasi penunjang yaitu bus.

“Nantinya di pusat kota tidak ada lagi kemacetan, di pusat kota ini nantinya akan menjadi bus dan Trem dan Angkot hanya menjadi feeder saja,” tukasnya. (Andi)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here