BOGORDAILY – Bukan rahasia kalau Bayern Munich sedang mengejar winger Manchester City Leroy Sane. Tapi ketimbang Sane, Bayern disarankan agar menggaet Timo Werner.
Setelah beberapa tawarannya ditolak City, Die Roten diyakini masih akan mencoba merekrut Sane di bursa transfer selanjutnya. Sebelum cedera panjang di awal musim ini, pemain muda Jerman itu memang sangat mengilap usai membukukan 16 gol plus 18 assist yang membantu timnya memenangi treble domestik 2018/19.
Di sisi lain, Werner berhasil unjuk ketajaman setelah membukukan total 27 gol dan 12 assist untuk 36 pertandingan RB Leipzig di seluruh ajang 2019/20. Meski kontraknya di Leipzig masih akan berlangsung sampai 2023, Werner ngebet ingin pindah yang mana dia kencang dihubungkan dengan Liverpool.
Legenda sepakbola Jerman dan Bayern Lothar Matthaeus mengira Sane bukan pemain yang pas. Walaupun performanya oke, Sane dianggap memiliki karakter yang kurang sip. Sedangkan Werner, selain lebih harganya tidak mahal, dia bisa memainkan banyak posisi termasuk melapis Robert Lewandowski.
“Rasa sayang saya untuk Timo Werner itu sudah banyak diketahui,” tulis Matthaeus dalam kolomnya di sport.sky.de, sebagaimana dikutip Omnisport. “Dan saya bukannya menilai Leroy Sane itu tidak hebat.”
“Tapi Anda merasa bahwa Flick dan [anggota direksi Bayern Oliver] Kahn lebih suka melihat Timo Werner sebagai pemain yang lebih cocok untuk klub ini di banyak aspek. Dia lebih fleksibel di atas lapangan, karakter dia mungkin sedikit lebih cocok dengan harapan mereka yang berwenang.”
“Risiko perselisihan dan bling-bling lebih rendah secara signifikan. Dia [Werner] bisa bermain di posisi terdepan untuk tempat [Robert] Lewandowksi, mundur sedikit di belakang atau bermain di kedua sayap. Dia dia juga lebih murah,” simpul pemenang Ballon d’Or 1990 itu.