Tuesday, 26 November 2024
HomeBeritaClub Brugge Juara di Tengah Corona, Liga Belgia Disetop

Club Brugge Juara di Tengah Corona, Liga Belgia Disetop

BOGORDAILY – Pandemi virus corona mematikan sepakbola dunia. Liga Belgia mengambil sikap menghentikan kompetisinya, dan menunjuk Club Brugge sebagai juara.

Dilansir ESPN, dewan direktur Liga Pro Jupiler, kompetisi tertinggi Belgia, membuat rekomendasi terkait kelanjutan liga. Saat ini, kompetisi tengah dihentikan akibat pandemi virus corona.

Dalam rekomendasi yang diputuskan pada Kamis (2/4/2020), dewan sepakat tidak akan melanjutkan liga. Selain itu, posisi liga saat ini bisa dinyatakan sebagai hasil akhir.

“Dewan Direksi secara mutlak memutuskan tidak memungkinkan melanjutkan kompetisi setelah 30 Juni. Berdasarkan sejumlah pertimbangan, Dewan Direksi memformulasikan rekomendasi kepada Rapat Umum untuk tidak melanjutkan musim 2019/2020 dan menerima posisi Liga Pro Jupiler saat ini sebagai hasil akhir,” demikian pernyataannya.

Keputusan itu diambil setelah dewan liga bertemu dengan 24 klub dari dua divisi, di mana 17 tim sepakat menghentikan kompetisi. Terpisah, dilansir Sky Sports, rekomendasi ini disebut masih perlu disahkan pada pertemuan majelis umum pada 15 April mendatang.

Liga Belgia sendiri punya dua sistem, yakni reguler dan play-off–di mana enam tim teratas akan menentukan siapa juara dan peraih tiket ke Eropa.

Di musim reguler yang tinggal tersisa satu laga, Club Brugge memimpin klasemen dengan keunggulan 15 poin dari Gent. Gent sendiri dinyatakan lolos ke Liga Champions.

Selain menentukan tim juara, Liga Pro Jupiler tidak akan memberlakukan degradasi akibat virus corona. Sebaliknya, dua tim teratas dari divisi di bawahnya, akan promosi ke liga utama musim depan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here