BOGORDAILY – Roberto Mancini menyebut kompetisi Serie A musim ini bisa bergulir lagi. Menurutnya, pertandingan bisa dimainkan kembali jika syarat tertentu dipenuhi. Apa itu?
Liga Italia telah ditangguhkan sejak pertengahan Maret lalu hingga batas waktu yang belum ditentukan. Hal tersebut lantaran pandemi virus Corona yang melanda Negeri Pizza.
Penyakit mematikan tersebut juga menjangkiti insan sepakbola Italia, mulai dari pemain hingga ke level manajemen klub. Presiden Brescia, Massimo Cellino, menjadi figur Serie A teranyar yang positif COVID-19.
Kendati demikian, ide berbeda terkait kelanjutan kompetisi justru dilontarkan Mancini. Menurut pelatih Timnas Italia itu, Serie A bisa saja dilanjutkan lagi dengan syarat seluruh pemain dipastikan dalam kondisi sehat bugar.
Baginya, Federasi Sepakbola Italia (FIGC) harus bisa memastikan para pemain negatif virus Corona sebelum memainkan lagi pertandingan. Mancini meyakini jika semua pemain dalam kondisi fit, maka tak jadi masalah bila mereka harus terlibat kontak fisik di lapangan.
“Dalam pandangan saya, olahraga kontak tak terlalu berbahaya. Kita bisa menghitung jumlah kasus pemain yang terinfeksi, terutama di level tertinggi,” kata Mancini, dilansir dari Football Italia.
“Lapangan sepakbola itu kan luas sekali, ada ruang untuk setiap pemain berlatih, terutama di klub-klub besar yang memiliki berbagai macam area buat tim,” dia menambahkan.
“Mari kita lanjutkan lagi bermain sepakbola dan anda akan melihat bagaimana sepakbola bisa membantu negara ini. Andai kata 500 pemain di Serie A itu imunnya kuat dan sehat bugar, maka tidak ada resiko lainnya,” ujarnya.