Tuesday, 28 May 2024
HomeBeritaPersita Tak Masalah Jika Liga 1 2020 Dihentikan

Persita Tak Masalah Jika Liga 1 2020 Dihentikan

BOGORDAILY – Pandemi virus corona membuat kelanjutan Shopee  menjadi tak jelas. Andaikan harus dibatalkan, Persita Tangerang siap lahir-batin.

Menurut Persita, pembatalan itu sesuai dengan salah satu poin keputusan force majeure Liga 1 dan Liga 2 2020 yang ditetapkan PSSI.

“Sebenarnya memang kalau kompetisi mau di setop itu akan lebih baik ya. Disetop saja untuk liga tahun ini,” kata Manajer Persita, I Nyoman Suryanthara, kepada wartawan.

“Jadi daripada dipaksakan, kita semua juga tidak tahu bagaimana situasi ke depannya kan. Karena sekarang juga situasinya juga sudah sangat luar biasa,” sambungnya.

Ada opsi membuat turnamen sepakbola andai kompetisi dihentikan. Rencana itu diutarakan PSSI setelah menggelar rapat dengar pendapat bersama DPR tengah pekan ini.

Soal itu, Persita belum bisa menentukan sikap. Klub akan melihat dulu seperti apa format turnamen dan berbagai hal lainnya.

“Kalau misal nanti ada kompetisi lagi untuk mengisi akhir musim saya belum bisa berkomentar juga, kami lihat juga formatnya seperti apa kompetisinya,” tutur Nyoman.

“Ya saya pikir itu juga bagus sekali. Tapi itu juga tergantung keadaan pada September itu seperti apa,” tutupnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here