Saturday, 23 November 2024
HomeBeritaLIPI Cibinong Bogor, Bisa Uji 2500 Sampel Covid-19 Perhari

LIPI Cibinong Bogor, Bisa Uji 2500 Sampel Covid-19 Perhari

BOGOR DAILY – Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) saat ini sudah bisa menguji sampel Covid-19, yang dilaksanakan di Cibinong Science Center-Botanical Garden (CSC-BG) LIPI, Cibinong, Kabupaten Bogor.

Kepala Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 LIPI, Puspita Lisdiyanti, mengatakan, LIPI telah memulai uji Quantitative Reverse Transcription Polymerase Chain Reaction (qRT-PCR), untuk sampel klinis sejak 20 April 2020 lalu.

“Fasilitas di BSL-3 LIPI memiliki kapasitas uji 2500 sampel per hari total dengan tiga sift. Tetapi, karena LIPI juga melakukan pelatihan personil BSL bagi laboratorium, rumah sakit dan perguruan tinggi seluruh Indonesia. Jadi, uji saat ini adalah 200 sampel per hari per satu sift,” katanya kepada Bogordaily.net, Selasa (5/5/2020).

Puspita sapaan akrabnya, yang juga menjabat sebagai Kepala Pusat Penelitian Bioteknologi LIPI, mengungkapkan, deteksi sampel virus SARS-CoV-2 berbasis qRT-PCR ini dilakukan untuk memeriksa apakah dari sampel klinis yang dikirimkan rumah sakit, atau fasilitas kesehatan lainnya.

Ia menjelaskan, untuk teknis dalam deteksi dibagi dalam dua proses. Pertama, mengekstraksi Ribonucleic acid (RNA) material genetik virus dari sampel klinis di Fasilitas BSL-3.

Selanjutnya, RNA virus kemudian diperiksa dan dianalisis apakah RNA virus tersebut benar RNA virus penyebab Covid-19.

“Proses ini menggunakan metode yang paling akurat saat ini yaitu qRT-PCR di fasilitas Clean Room,” jelasnya.

Saat ini, LIPI berkolaborasi dengan Rumah Sakit MMC Bosowa Group, untuk mendapatkan sampel klinis terduga terinfeksi virus penyebab Covid-19 dan juga sampel dari tenaga kesehatan. Sedangkan, kolaborasi dengan rumah sakit dan laboratorium lainnya tengah dalam proses pembahasan dengan otoritas terkait.

“Rumah sakit dan laboratorium berperan untuk mengirimkan sampel klinis Orang Tanpa Gejala (OTG), Orang Dalam Pantauan (ODP), dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP). Dari kolaborasi ini, ditargetkan dapat deteksi 100 sampel terduga terinfeksi virus SARS-CoV-2 setiap harinya,” tukasnya. (Andi).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here