Friday, 29 March 2024
HomeBeritaPuluhan Rumah di Dua Desa Kecamatan Sukajaya Terkena Dampak Banjir Lumpur

Puluhan Rumah di Dua Desa Kecamatan Sukajaya Terkena Dampak Banjir Lumpur

BOGOR DAILY – Banjir yang terjadi pada Senin (11/5/2020) kemarin, di Kampung Ciputih Lebak RT04/03, Desa Jayaraharja, Kecamatan Sukajaya, Kabupaten Bogor, mengakibatkan tiga unit rumah milik warga terkena dampak.

Kasi Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor, Adam Hamdani, mengatakan, sebanyak tiga rumah terdampak itu milik Rojak, Dudung, Anah.

“Ada satu rumah yang rusak lumayan. Sehingga satu orang warga bernama Anah satu KK, mengungsi ke tempat saudaranya,” katanya, kepada Bogordaily.net, Selasa (12/5/2020).

Menurut Adam sapaan akrab, banjir disertai lumpur itu terjadi pada pukul 16:30 WIB. Yang menyebabkan satu kampung di Jayaraharja terkeba dampak.

“Intensitas hujan tinggi membuat kali Ciputih dengan ketinggian 15 sampai 40 cm, meluap ke pemukiman warga, dan cuma 30 menit saja langsung surut lagi,” jelasnya.

Lanjut Adam, banjir juga terjadi di Desa Sukamulih, Kecamatan Sukajaya, yang mengakibatkan 30 rumah, satu majelis di Kampung Cibadak RT02/02, terkena dampak.

“Dikarenakan hujan deras dan menyebabkan saluran irigasi dan menyebabkan 30 rumah terdampak. Dengan ketinggian air 50 cm kejadian pada pukul 18:50 WIB, air masuk ke rumah warga, jadi ada dua desa yang banjir kemarin itu,” tukasnya. (Andi).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here