Friday, 26 April 2024
HomeBeritaSetelah Utara, Pemkab Bogor Siapkan Pusat Isolasi Korona di Wilayah Selatan

Setelah Utara, Pemkab Bogor Siapkan Pusat Isolasi Korona di Wilayah Selatan

BOGORDAILY.net – Setelah meresmikan tempat isolasi bagi Orang Dalam Pemantauan (ODP) dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP), di Gedung Diklat Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) yang berlokasi di Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor.

Pemkab Bogor kembali akan menyiapkan pusat isolasi di wilayah Bogor Selatan, hal itu diungkapkan oleh Bupati Bogor, Ade Yasin, Kamis (21/5/2020).

“Kemarin Senin (18/5/2020) kita sudah resmikan tempat untuk Isolasi pasien ODP dan PDP di Kemang. Ada satu lagi isolasi nanti di wilayah Selatan Bogor, yang bekerjasama dengan swasta, karena yang akan dipinjamkan itu milik swasta,” katanya.

Masih kata Ade Yasin, pusat isolasi di wilayah Selatan Kabupaten Bogor masih tergolong kurang. Maka dari itu, Pemkab Bogor akan bekerjasama dengan swasta membuat pusat isolasi.

“Yang di utara (Gedung Diklat Kementerian Dalam Negeri) itu untuk pasien wilayah utara saja, dan sama di selatan nanti untuk selatan. Kalau untuk wilayah timur, itu kita maksimalkan RSUD Cileungsi dan Rumah Sakit swasta,” jelasnya.

Orang nomor satu di Bumi Tegar Beriman ini berharap, agar tempat yang dikhususkan untuk ODP dan PDP di wilayah utara Kabupaten Bogor menjadi solusi bagi pasien positif Covid-19.

“Saya berharap, ini tidak terpakai dan pandemi ini bisa berakhir. Ini juga untuk jaga-jaga, cuman kalau Masyarakat tidak melakukan sosial distancing dan selalu berkerumun, tentunya berbahaya sekali,” ungkapnya.

Untuk diketahui, kapasitas tempat penampungan pasien yang di isolasi di Gedung Diklat Kementerian Dalam Negeri itu hanya untuk 84 pasien, yang disini bagi ODP di ruangan bawah, dan 20 PDP ringan diatas, dan pasien ini hanya untuk usia 15 tahun ke atas saja. (Andi).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here